Medan Amplas Kampanyekan Bersepeda

Selasa, 14 April 2015 - 11:21 WIB
Medan Amplas Kampanyekan Bersepeda
Medan Amplas Kampanyekan Bersepeda
A A A
MEDAN - Kecamatan Medan Amplas mulai mengampanyekan hidup sehat dengan bersepeda bersama.

Kegiatan bersepeda yang dilakukan setiap sebulan sekali itu dimanfaatkan sebagai momen kampanye tentang kebersihan lingkungan sekaligus silaturahim dengan warga. “Pekan pertama dan ketiga melakukan kegiatan senam, pekan kedua melakukan kegiatan bersepeda bersama, dan pekan keempat melakukan kegiatan gerakan pramuka bersama kepling serta lurah. Semua kegiatan rutin dilakukan,” kata Camat Medan Amplas, Zulfachri Ahmadi, Senin (13/4).

Zulfachri mengemukakan, melakukan kegiatan bersepeda bersama Sekretaris Camat Medan Amplas, Ahmad Barli Mulia Nasution; lurah, kepala lingkungan (kepling), dan pegawai kecamatan pada Jumat (10/4) kemarin. Bersepeda bersama pertama kali dilakukan dengan rute Jalan Garu II–Speksi–Panglima Denai–Kanal-Sisingamangaraja– STM Atas–Al Falah kembali ke Sisimangaraja–Jalan Garu III Kantor Camat Medan Amplas.

Dalam kegiatan tersebut rombongan mengatasnamakan Amplas Gencot Dengkul berhenti seketika jika melihat sampah berserakan di Jalan. Selanjutnya, rombongan kerap menegur warga yang ada di pinggir jalan guna mengajak warga bersama-sama membersihkan lingkungan dan membuang sampah sesuai waktu yang ditentukan. Bahkan tidak jarang rombongan merapikan taman-taman yang ada di pinggir jalan.

“Selain kampanye olahraga melalui bersepeda, kami juga melakukan kampanye tentang lingkungan bersih dan bergotong royong. Rute yang kami pilih nantinya pasti berbeda-beda agar sosialisasi hidup bersih dan sehat sampai kepada warga. Kami juga nanti akan mengajak stakeholder agar terlibat dalam bersepeda bersama,” katanya.

Bukan hanya kepling, lurah, dan pegawai kecamatan yang menyambut antusiasme bersepeda bersama tersebut, warga juga memanfaatkan momen itu untuk bersilaturahmi dengan pemerintah kecamatan. Untuk itu, dia menegaskan warga bisa ikut bersepeda

bersama sesuai program Pemko Medan setiap akhir pekan selalu melakukan Car Free Day. Salah satu pegawai Kecamatan Medan Amplas, Nanda Oloan Daulay, mengakui senang dengan adanya kegiatan bersepeda bersama. Dengan acara tersebut diharapkan bisa membangun hubungan silaturahmi sesama jajaran Kecamatan Medan Amplas. Selain itu, menjadi wadah mengajak warga untuk terlibat dalam program Pemko Medan.

“Selain olahraga, bisa menjadi wadah untuk keliling menambah pengetahuan tentang wilayah Medan Amplas,” katanya.

Irwan siregar
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5766 seconds (0.1#10.140)