Masuk Dijamin Langsung Dilayani Petugas

Rabu, 01 April 2015 - 10:03 WIB
Masuk Dijamin Langsung...
Masuk Dijamin Langsung Dilayani Petugas
A A A
MUARAENIM - Untuk memaksimalkan pelayanan pihak Polres Muaraenim, seminggu belakangan ini ternyata sudah memanfaatkan gedung baru Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT).

Bukan itu saja, selain dimanfaatkan untuk pelayanan pelaporan dan pengaduan, gedung tersebut juga di man faatkan untuk pelayanan pem buatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK). Kapolres Muaraenim AKBP Nuryanto membenarkan, jika pelayanan SPKT sekarang su dah pindah di gedung baru yang terletak di sebelah kiri depan gedung utama Mapolres Muaraenim.

Menurutnya, pemindahan ruang pelayanan tersebut untuk lebih memudahkan masya - ra kat jika hendak berurusan di Mapolres Muaraenim. “Gedungnya juga terletak di depan, kemudian lokasi parkir juga dekat yaitu di bagian bawah samping bangunan itu. Jadi, masyarakat tidak mesti repot seperti selama ini,” ujarnya.

Terutama untuk pelayanan pembuatan SKCK. Selama ini ruang pelayanan SKCK dilakukan di ruang di samping ruang Kasat Intel yang terletak di halaman bawah Polres Muaraenim sehingga tidak sedikit masyarakat yang harus berkeliling untuk mencari. Dengan ruang pelayanan yang terletak di ruang SPKT, jelas masyarakat akan lebih mudah. “Begitu datang langsung tanya dan langsung dilayani di sana, tidak usah muter-muter lagi,” katanya kemarin.

Ruangan SPKT yang lama menurutnya, difungsikan untuk ruang Kanit P3D dan ang - gotanya sehingga pengawasan kepada anggota atau personel Polres Muaraenim juga lebih mudah. Perwira melati dua itu menambahkan, gedung SPKT sekarang merupakan bangun an sumbangan dari Pemkab Muara enim melalui dana hibah tahun 2014 lalu. Peresmianya sudah di lakukan Kapolda Sum sel Irjen Prof Iza Fadri beberapa waktu lalu.

“Kita juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Muaraenim atas perhatiannya kepada Polres Muaraenim,” ujarnya. Keberadaan gedung SKCK yang terletak di bagian depan Mapolres Muaraenim diakui warga lebih mudah diakses. Karena, begitu masuk melalui pintu gerbang sebelah kiri siapa pun yang datang akan melintasi ruang tersebut.

Seperti diungkapkan, Hasan Az hari, 23, warga Desa Pajar Bulan, Kecamatan Semende Darat Ulu (SDU) yang hendak membuat SKCK. Karena menurutnya, warga dari kawasan tersebut datang dengan menggunakan angdes. Jadi, langsung minta diantar ke Mapolres. Dengan keberadaan gedung di bagian depan tersebut, begitu turun langsung bisa ter lihat. “Karena, dari jalan hanya beberapa meter. Jadi sangat mudah ditemukan tidak harus memutar lagi,” ujarnya.

Irhamudin sp
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1168 seconds (0.1#10.140)