Penyebar Foto Porno PNS Pemkot Bandung Divonis 2 Tahun

Rabu, 25 Maret 2015 - 15:22 WIB
Penyebar Foto Porno...
Penyebar Foto Porno PNS Pemkot Bandung Divonis 2 Tahun
A A A
BANDUNG - Terdakwa penyebar potongan video porno PNS Pemkot Bandung, Sigit Priambodo (25), divonis dua tahun penjara oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Bandung, Rabu (25/3/2015). Sigit juga diwajibkan membayar denda Rp10 juta subsider tiga bulan penjara.

Dalam kasus ini Ketua Majelis Hakim, Lidia Sasando, menilai terdakwa telah secara sah dan meyakinkan bersalah telah melakukan tindak pidana yang menyebabkan masyarakat dapat mengakses konten pornografi di dunia maya.

"Menjatuhkan pidana penjara selama 2 tahun dan denda Rp10 juta subsider 3 bulan kurungan," kata Lidia saat membacakan amar putusan.

Pada vonis tersebut Sigit terbukti telah melanggar Pasal 27 ayat 1 jo Pasal 44 UU No 11 tahun 2008 tentang ITE.

Hakim menilai, hal yang memberatkan hukuman Sigit diantaranya mengakibatkan masyarakat bisa mengakses konten pornografi dan melanggar norma kesusilaan.

"Hal yang meringankan karena terdakwa telah meminta maaf kepada Pemkot Bandung dan menyesal perbuatannya," paparnya.

Usai persidangan, baik Jaksa Penuntut Umum (JPU) dan kuasa hukum terdakwa menyatakan menerima putusan majelis hakim. Atas hal tersebut putusan hakim telah berstatus mengikat atau inkrah.
(sms)
Berita Terkait
Polisi Tangkap Pelaku...
Polisi Tangkap Pelaku Adegan Mesum di Halte Kramat
7 Fakta Terbaru dari...
7 Fakta Terbaru dari Kasus Video Mesum Gisel dan MYD
Diperiksa Polisi, Gisel...
Diperiksa Polisi, Gisel Jadi Saksi untuk Dua Tersangka Penyebar Video Porno
Terungkap, Otak Penyebar...
Terungkap, Otak Penyebar Video Mesum Legislator Pangkep Rekan Separtai Sendiri
Berbuat Mesum di Gerbang...
Berbuat Mesum di Gerbang Wisata Bantimurung, Aksi Sepasang Sejoli Viral di Medsos
Polda Buru Pemeran Wanita...
Polda Buru Pemeran Wanita di Video 18+ Mirip Syahrini
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
31 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
1 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
2 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved