Geng Motor di Kendal Serang Bus Peziarah

Senin, 23 Maret 2015 - 01:21 WIB
Geng Motor di Kendal...
Geng Motor di Kendal Serang Bus Peziarah
A A A
KENDAL - Gerombolan anggota geng motor di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Minggu 22 Maret 2015 malam, merusak dua bus antar kota antar provinsi yang melintas jalur pantura Kendal dengan melempari batu kaca bus.

Akibat aksi penyerangan itu, kaca bus mengalami pecah di bagian depan. Sopir bus yang berada di bagian kemudi saat penyerangan terjadi pun terkena pecahan kaca dan batu, hingga mengalami luka serius.

Kedua bus nahas itu adalah PO Sinar Remaja dan PO Harapan Jaya. Kaca depan bus pecah, dan seorang sopir bus terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Umum Soewondo Kendal, karena mengalami luka di bagian wajah, akibat terkena serpihan kaca.

Aksi brutal geng motor ini terjadi saat kedua bus yang sedang melaju dari arah barat, dan berpapasan dengan dua sepeda motor. Saat bus berjalan beriringan ini, dua pengendara motor langsung melemparkan batu ke arah bus.

Lemparan batu mengenai kaca depan, persis di posisi sopir. Akibatnya, sopir bus PO Harapan Jaya bernomor polisi AG 7015 US bernama Suhartono, warga Desa Besule, Kecamatan Besuki, Tulungagung, Jawa Timur, mengalami luka serius di bagian wajah.

Menurut kondektur bus Harapan Jaya, bus yang membawa rombongan peziarah asal Blitar ini berjalan pelan usai keluar dari SPBU, di Jalan Pantura Jambearum Patebon Kendal.

Kondektur melihat dua sepeda motor melaju dari arah berlawanan dengan kecepatan tinggi. Tiba-tiba, seorang pengendara melempar batu hingga mengenai kaca depan bus. Meski sopir terluka akibat lemparan batu, namun bisa mengendalikan bus.

Sementara itu, sopir bus Sinar Remaja bernomor polisi F 7739 SA mengatakan, saat kejadian pihaknya berjalan di belakang bus Harapan Jaya. Sopir juga melihat dua pengendara motor melempar batu ke arah bus Harapan Jaya dan kemudian busnya.

Polisi yang menerima laporan aksi penyerangan itu, memeriksa sejumlah saksi untuk mengidentifikasi pelaku. Hingga kini, polisi masih menyelidiki motif pelemparan batu itu, dan masih memburu gang motor itu.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1283 seconds (0.1#10.140)