Pertina Targetkan Juara Umum

Kamis, 29 Januari 2015 - 11:35 WIB
Pertina Targetkan Juara...
Pertina Targetkan Juara Umum
A A A
PALEMBANG - Ketua Umum Pusat Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) A Reza Ali, menargetkan juara umum pada gelaran tinju Internasional Piala Presiden 2015, pada April mendatang.

Terlebih, pihaknya telah mempersiapkan tiga tim ,dengan komposisi 36 atlet. “Kita telah mempersiapkan petinju selama tiga tahun dan melakukan TC (Training Center) ke Tiongkok. Pertina menarget Indonesia menjadi juara umum di pertandingan tersebut,” ungkapnya, usai melantik pengurus provinsi Petina Sumsel masa bakti 2014 - 2018 di Hotel Jayakarta Daira, kemarin.

Reza menyatakan, sejak Piala Presiden Indonesia digelar sejak tahun 1970-an, sebagai pemilik trofi, Indonesia tidak pernah menjadi juara umum. Makanya, pada tahun ini, Indonesia harus mampu mengubah sejarah. Sementara, Ketua Pengprov Pertina Sumsel Saifudin Aswari Rivai menuturkan, siap menggelar event tersebut dan telah mendapatkan waktu, sekitar tanggal 19 - 25 April dilaksanakan di GOR PSCC Palembang.

“Akan ada 300 petinju seluruh dunia datang ke Palembang. Selain siap untuk pelaksanaan, kita (Sumsel) juga mempersiapkan 10 petinju yang masih di pemusatan latihan di Lahat,” tuturnya. Pria yang juga Bupati Lahat ini menambahkan, setelah terpilih menjadi Ketua Pertina Sumsel, dirinya akan kembali menggeliatkan turnamen tinju di Bumi Sriwijaya.

Muhammad Moeslim
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1048 seconds (0.1#10.140)