Kosan Mewah Jadi Tempat Pesta Sabu Pelajar dan Mahasiswa

Rabu, 14 Januari 2015 - 17:51 WIB
Kosan Mewah Jadi Tempat...
Kosan Mewah Jadi Tempat Pesta Sabu Pelajar dan Mahasiswa
A A A
SEMARANG - Sejumlah kos–kosan mewah di Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang, diduga menjadi tempat pesta sabu-sabu. Dugaan ini mencuat setelah aparat Polsek Gayamsari mengamankan tiga wanita dan satu pria menyimpan sabu lengkap dengan bongnya.

Ketiga wanita dan pria yang diamankan itu masih berstatus pelajar, dan mahasiswa. Ketiganya adalah Vira Nur Rahmania (18), pelajar SMA, Vianika (21), Novela (21), dan Adityo Fajar (21). Ketiganya adalah mahasiswi.

"Mereka diamankan dari kosan DParagon, Jalan Kijang Utara, No 75 Gayamsari. Dari kamarnya Vira, polisi menemukan sisa sabu di kantong plastik klip kecil," kata Kapolsek Gayamsari Kompol Dili Yanto, kepada wartawan, Rabu (14/1/2015).

Ditambahkan dia, dari kamar Vira, polisi juga mendapati minuman penambah stamina dan dua telepon seluler (ponsel) yang diduga digunakan untuk transaksi sabu-sabu. Sementara dua wanita dan satu pria lainnya diamankan di Kos Paviliun.

Di kosan yang berada di Jalan Kanguru Raya, No 43, Gayamsari, itu polisi mengamankan barang bukti dua jarum suntik, dan alat hisap sabu–sabu. Mereka akan menjalani tes urine untuk membuktikan pemakaian narkoba.

“Kami koordinasikan dengan Labfor Bareskrim Polri Cabang Semarang. Proses masih berlangsung,” terangnya.

Hasil tes urine akan dijadikan pertimbangan status mereka, apakah dijerat hanya terkait kepemilikan narkoba, atau pemakai narkoba. “Kami terus kembangkan, untuk menelusuri dari mana sabu itu didapatkan,” jelasnya.

Dia melanjutkan, rumah kos mewah itu sudah lama menjadi target operasi. Sebab, banyak laporan dari masyarakat yang masuk terkait aktivitas mencurigakan di dalamnya. Tempat–tempat kos itu terbilang mewah, harga sewanya Rp2,5-Rp3 juta per bulan.

“Tempat kos mewah lain juga target kami,” ucap dia.

Vira yang mengaku masih berstatus pelajar kelas 3 di sebuah SMA di Ciberem, Jawa Barat, itu menyebut sabu–sabu didapatkan dari seorang teman yang baru dikenalnya.

“Saya pakai sendirian tadi malam. Awalnya 1 gram, tapi belum habis. Sisanya mau dipakai bareng teman (yang memberikan),” kata gadis asli Jawa Barat itu.

Sementara Adityo mengaku tidak tahu menahu dari mana asal alat suntik dan hisap itu. “Saya hanya numpang tidur. Tiba–tiba polisi masuk dan menggeledah. Saya tidak tahu itu milik siapa,” ungkapnya.

Kini, keempat muda–mudi itu masih dalam pemeriksaan intensif petugas Reserse Kriminal Polsek Gayamsari.
(san)
Berita Terkait
Terlibat Penyelundupan...
Terlibat Penyelundupan Narkoba, PM Kepulauan Virgin Ditangkap
Kolombia Sita Kapal...
Kolombia Sita Kapal Selam Narkoba, Angkut 3 Ton Kokain
PBB: Puluhan Ribu Tewas...
PBB: Puluhan Ribu Tewas dalam Perang Narkoba di Filipina
6 Artis Indonesia Ditangkap...
6 Artis Indonesia Ditangkap Terkait Kasus Narkoba Sepanjang 2024
Meresahkan, Transaksi...
Meresahkan, Transaksi Narkoba di Masa Pandemi Meningkat Drastis
Catherine Wilson Divonis...
Catherine Wilson Divonis 7 Bulan Penjara Atas Kasus Narkoba
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
6 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
7 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
8 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
8 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
9 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
12 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved