Libur Panjang, Pengunjung Pantai Pasir Kencana Naik 75%

Rabu, 31 Desember 2014 - 11:20 WIB
Libur Panjang, Pengunjung...
Libur Panjang, Pengunjung Pantai Pasir Kencana Naik 75%
A A A
PEKALONGAN - Kunjungan wisatawan di objek wisata (OW) Pantai Pasir Kencana Kota Pekalongan selama musim libur sekolah dan Natal naik hampir 75%.

Objek wisata itu merupakan salah satu andalan tujuan wisata bagi warga Kota Batik untuk mengisi liburan. Selain warga setempat, warga dari luar kota seperti Semarang, maupun Kendal juga banyak yang mengunjungi objek wisata itu.

Kasi Sarpras Bidang Pariwisata, Dinas Perhubungan Pariwisata dan Kebudayaan (Dishubparbud) Kota Pekalongan Maman Suratman mengungkapkan peningkatan pengunjung cukup signifikan selama musim liburan sekolah, yakni mencapai 75%. “Naiknya sekitar 75%. Peningkatan jumlah pengunjung itu terjadi sejak masa liburan sekolah dan terus meningkat saat masuk libur Natal,” ujarnya.

Pada hari biasa rata-rata jumlah pengunjung kurang dari 1.000 orang. Pihaknya memperkirakan jumlah pengunjung akan terus meningkat hingga mencapai puncaknya pada perayaan tahun baru. “Pada momen tahun baru kami juga siapkan event untuk menghibur masyarakat yang berlibur ke sini,” katanya.

Salah seorang pengunjung, Mahfud Alimin, 22, mengaku datang ke OW tersebut untuk melepas lelah dari rutinitasnya bekerja. “Saya ke sini untuk cari suasana baru. Biar nggak suntuk,” ujar warga Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan itu.

Hal senada dikatakan Urhanul Hilal, 29. Warga Pati itu datang untuk berlibur bersama istri dan kedua anaknya. “Anak yang besar kebetulan pas libur sekolah, jadi saya ajak anak istri ke sini,” ucapnya.

Prahayuda Febrianto
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1759 seconds (0.1#10.140)