Tonase Besar Hancurkan Jalan

Senin, 08 Desember 2014 - 09:56 WIB
Tonase Besar Hancurkan Jalan
Tonase Besar Hancurkan Jalan
A A A
SEKAYU - Tingginya volume kendaraan bertonase besar yang melintas di tiga desa, wilayah Kecamatan Keluang, membuat kondisi jalan tersebut mengalami rusak parah.

Pantauan KORAN SINDO PALEM BANG di sejumlah jalan Desa Tegal Mulyo, Karya Maju, Mekar Jaya, Kecamatan Keluang, sangat banyak jalan yang berlubang dan tergenang air serta berlumpur. Warga yang melintas harus hati-hati, agar tidak terjebak dan jatuh, mengingat mereka harus berhadapan dengan kendaraan-kendaraan besar.

“Jalannya banyak hancur, kita sulit untuk melintas. Ini disebabkan banyak truk yang melintas dengan muatan yang banyak,” ujar Sudirman, warga Kecamatan Keluang, kemarin. Kondisi jalan di wilayah mereka, sambung Sudirman, bertambah parah, lantaran hujan sering turun. Karena sebagian besar jalan yang berlubang, semuanya tergenang air dan beberapa hari kemudian area jalan yang berlubang itu berubah menjadi lumpur.

“Sudah tentu semua warga ingin jalan ini segera diperbaiki. Tapi kan kami tidak tahu harus kemana melapor. Pemerintah itukan orangnya banyak, minta ke sini mereka menunjuk ke sana. Jadi ya, mau bagaimana lagi, selain pasrah dengan keadaan,” sam bungnya.

Menanggapi kondisi hancurnya sebagian jalan di Kecamatan Keluang, Wakil Bupati Muba Beni Hernedi mengungkapkan, salah satu penyebab kerusakan tersebut lantaran banyak kendaraan bertonase besar yang melintas. “Banyak angkutan sawit yang melebihi batasan, lihat saja banyak truk tanpa malu-malu melintas. Bah kan, sudah banyak warga yang melapor, ini harus jadi perhatian,” ungkapnya.

Setelah melihat langsung kondisi tersebut, orang nomor dua di Bumi Serasan Sekate itu menyatakan, sudah selayaknya kendaraan besar tersebut ditertibkan. Salah satunya de ngan melakukan pengawasan ketat terhadap tonase dari setiap kendaraan.

“Hal yang paling mudah itu pasang portal agar tidak bisa melintas. Tapi, saya akan perintahkan dinas terkait untuk memanggil perusahaan, yang kendaraannya melintas di jalan yang ada di Kecamatan Keluang,” ujarnya.

Amarullah Diansyah
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2853 seconds (0.1#10.140)