Cuaca Buruk, Nelayan di Takalar Takut Melaut

Senin, 24 November 2014 - 18:27 WIB
Cuaca Buruk, Nelayan...
Cuaca Buruk, Nelayan di Takalar Takut Melaut
A A A
PATTALLASSANG - Cuaca buruk yang terjadi sejak sepekan terakhir membuat ratusan nelayan di Takalar, Sulawesi Selatan, hingga Senin sore takut melaut.

Ratusan perahu nelayan di Kampung Galesong, Kecamatan Galesong, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, terpaksa diparkir di pinggir pantai akibat cuaca buruk yang melanda wilayah ini sejak sepekan terakhir. Ketinggian ombak mencapai 3 meter.

"Kami pun takut mencari ikan karena ketinggian ombak mencapai tiga meter," kata Jamaluddin, seorang nelayan, Senin (24/11/2014).

Hingga saat ini, para nelayan masih memperbaiki perahu dan jaring mereka yang rusak. Para nelayan juga hanya bisa pasrah sambil menunggu cuaca kembali normal.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6935 seconds (0.1#10.140)