Jembatan Dermaga Ambles, Kendaraan Antre di Pelabuhan Kamal

Senin, 27 Oktober 2014 - 12:48 WIB
Jembatan Dermaga Ambles,...
Jembatan Dermaga Ambles, Kendaraan Antre di Pelabuhan Kamal
A A A
BANGKALAN - Antrean kendaraan terjadi di Pelabuhan Kamal, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Senin (27/10/2014) siang. Ini terjadi lantaran jembatan Dermaga 1 Pelabuhan Kamal ambles karena tidak kuat menahan beban.

Pelabuhan Kamal mempunyai tiga dermaga. Namun, dermaga 1 dan 3 rusak. Untuk dermaga 3 sudah rusak sejak lama. Praktis, kini yang dipakai hanya satu dermaga yakni dermaga 2.

"Karena jembatan di dermaga 1 ambles, akhirnya kendaraan yang menyeberang di pelabuhan kamal lewat dermaga 2 semua," terang Manajer Operasional PT ASDP Pelabuhan Kamal Khairil.

Menurut Khairil, seandainya dermaga 3 dan dermaga 1 tidak rusak, dermaga yang beroperasi 3 unit. Tapi, karena jembatan dermaga 1 ambles dan dermaga 3 rusak, akhirnya hanya dermaga 2 yang beroperasi.

"Memang terjadi kepadatan kendaraan di sekitar dermaga karena hanya satu dermaga yang beroperasi, namun masih bisa melayani penumpang," ucapnya.

Khairil menambahkan, kini pihaknya masih melakukan perbaikan terhadap jembatan dermaga 1 yang ambles. Diperkirakan, proses perbaikan untuk dermaga 1 membutuhkan waktu dua hari.

"Perbaikan tidak bisa langsung dilakukan karena menunggu air surut lagi, paling nanti sore baru bisa diperbaiki karena sekarang air sedang pasang," ucapnya.

Ia menambahkan, walaupun tinggal satu dermaga yang beroperasi, pihaknya masih mampu melayani penumpang. Sebab, saat ini penyeberangan tidak hanya lewat Pelabuhan Kamal, tapi ada Jembatan Suramadu.

"Sekarang masih mampu layani penumpang dengan satu dermaga. Kapal yang beroperasi tiga armada, karena dua armada lainnya masih diperbaiki," ucapnya.

Disinggung berapa kerugian atas kejadian tersebut, ia mengaku belum tahu secara pasti. Pasalnya, masih dilakukan penghitungan.

Diberitakan sebelumnya, jembatan Dermaga 1 di Pelabuhan Kamal, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, ambles, Senin (27/10/2014) sekitar pukul 07.00 WIB. Akibatnya, enam sepeda motor tercebur ke laut.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.5875 seconds (0.1#10.140)