Gunung Slamet Masih Berstatus Waspada
A
A
A
JAKARTA - Aktivitas Gunung Slamet di Jawa Tengah masih berstatus Waspada (level II). Masyarakat diimbau tidak beraktivitas di dalam radius 2 km dari puncak Gunung Slamet.
Berdasarkan rilis Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), sejak pukul 06.00 WIB kemarin (24/7/2014) hingga Jumat (25/7/2014) pukul 08.00 WIB, teramati 29 kali letusan dengan tinggi abu 300-2.000 meter ke arah barat. Terjadi 54 kali gempa letusan dan 294 kali gempa embusan asap.
Masyarakat diimbau tidak beraktivitas di dalam radius 2 km dari puncak gunung yang berada di perbatasan Kabupaten Brebes, Banyumas, Purbalingga, Kabupaten Tegal, dan Kabupaten Pemalang, tersebut. Di luar radius 2 km, masyarakat dapat melakukan aktivitas seperti biasa.
Sementara, obyek wisata Baturaden aman untuk dikunjungi.
Berdasarkan rilis Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), sejak pukul 06.00 WIB kemarin (24/7/2014) hingga Jumat (25/7/2014) pukul 08.00 WIB, teramati 29 kali letusan dengan tinggi abu 300-2.000 meter ke arah barat. Terjadi 54 kali gempa letusan dan 294 kali gempa embusan asap.
Masyarakat diimbau tidak beraktivitas di dalam radius 2 km dari puncak gunung yang berada di perbatasan Kabupaten Brebes, Banyumas, Purbalingga, Kabupaten Tegal, dan Kabupaten Pemalang, tersebut. Di luar radius 2 km, masyarakat dapat melakukan aktivitas seperti biasa.
Sementara, obyek wisata Baturaden aman untuk dikunjungi.
(zik)