Selesai Membunuh, Acim Sempat Makan dan Merokok

Senin, 30 Juni 2014 - 13:46 WIB
Selesai Membunuh, Acim...
Selesai Membunuh, Acim Sempat Makan dan Merokok
A A A
BANDUNG - Aparat kepolisian Bandung hingga kini masih terus menyelidiki kasus pembunuhan sadis dua anak Letkol Inf R Rudi Martiandi, Praja Mahesa Pratama (17) dan adiknya Raden Aura (13), oleh pembantu mereka Acim (35).

"Dari hasil gelar pola waktu pembunuhan, ‎korban PR (Praja) dieksekusi terlebih dahulu. Baru setelah itu korban AU (Aura)," ujar Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Mashudi, kepada wartawan, Senin (30/6/2014).

Ditambahkan dia, korban diduga dibunuh dalam kurun pukul 2.00 WIB hingga 6.00 WIB. Usai membunuh kakak beradik Praja dan Aura, pelaku masih sempat makan dan merokok.

"Dari hasil pemeriksaan terhadap tubuh Acim, sia sempat makan dan merokok, dan kurang dari dua jam makanan itu belum sempurna tercerna, karena dia keburu bunuh diri," tukasnya.

Aksi bunuh diri Acim, diduga disebabkan oleh rasa takut yang berlebihan. Sebab, pukul 6.00-6.30 WIB, salah seorang saksi yang juga orang dekat dari ayah korban berinisial S, mendatangi rumah untuk mencari tahu keberadaan korban.

"Saat di cek, ada sautan (suara) Acim dari dalam. Tapi tidak kunjung dibuka. Lalu S menelepon orangtua korban dan meminta bantuan warga setempat (membuka pintu rumah)," terangnya.

Diduga disaat itulah Acim panik dan langsung nekat mengakhiri hidupnya dengan menggantungkan diri menggunakan seutas tali pada tangga yang berada di dalam rumah.
(san)
Berita Terkait
Ini Tampang Pelaku Pembunuhan...
Ini Tampang Pelaku Pembunuhan Perempuan yang Jasadnya Dibungkus Plastik di Sukoharjo
Pembunuh Pengusaha Emas...
Pembunuh Pengusaha Emas di Papua Ternyata WNA Afghanistan, Pelaku Selingkuhan Istri Korban
Ini Fakta-fakta Pembunuhan...
Ini Fakta-fakta Pembunuhan Mahasiswa Kedokteran UB
1 Buron Kasus Vina Cirebon...
1 Buron Kasus Vina Cirebon Berhasil Diringkus Polda Jabar
Ditahan Imbang Polandia,...
Ditahan Imbang Polandia, Prancis Gagal Juara Grup
Foto Wajah Diduga Egi...
Foto Wajah Diduga Egi Pembunuh Vina Cirebon Viral di Medsos
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
5 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
7 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
8 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
8 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
9 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
12 jam yang lalu
Infografis
Bacaan Niat Zakat Fitrah...
Bacaan Niat Zakat Fitrah Beserta Bahasa Arab, Latin, dan Artinya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved