Mayat di Atas Becak Hebohkan Padang

Selasa, 24 Juni 2014 - 14:54 WIB
Mayat di Atas Becak Hebohkan Padang
Mayat di Atas Becak Hebohkan Padang
A A A
PADANG - Warga RT01/03, Kelurahan Pasa Gadang, Kecamatan Padang Selatan, Padang, Sumatera Barat, dikejutkan dengan sesosok mayat tergeletak di atas becak sekitar pukul 08.00 WIB.

“Mayat itu bernama M Tohir Pasaribu, usinya 55 tahun. Dia berasal dari Sumatera Utara. Saya mengetahuinya sudah meninggal ketika saya memberikan sarapan pagi kepadanya. Saya melihat dia sudah pucat, dan ketika tubuhnya dipegang sudah dingin,” ujar Sutrisno (40), teman Tohir, Selasa (24/6/2014)

Mengetahui temannya meninggal dunia, dia dan warga melaporkan hal itu kepada Polsek Padang Selatan. Setelah melakukan pengecekan, ternyata bahwa benar Tohir telah meninggal dunia.

“Lalu karena dia tidak punya keluarga di Padang, akhirnya jenazah kami mandikan bersama warga lainnya dan dimakamkan di belakang Masjid Raya Ganting,” terangnya.

Menurut Sutrisno, temannya itu merupakan kuli bangunan, mereka berkenalan sudah setahun. Namum akhir-akhir ini dia sering sakit dan kabarnya dia sudah komplikasi. “Sudah beberapa kali kita membawanya berobat, tapi tidak ada perubahan,” jelasnya.

Karena keluarganya tidak ada di Padang, dia tidur dan hidup di atas becak. Untuk makan dan minum, dia dibantu warga sekitarnya. "Kami hanya bisa membantu seadanya, sebab kami hidup sederhana juga. Sementara saya juga seorang perantau dan mengenal Tohir juga di Padang," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9311 seconds (0.1#10.140)