Tarif Transjakarta jadi Rp5.000, Kemahalan!

Rabu, 21 Mei 2014 - 16:51 WIB
Tarif Transjakarta jadi...
Tarif Transjakarta jadi Rp5.000, Kemahalan!
A A A
JAKARTA - Masyarakat mengeluhkan rencana Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk menaikan tarif bus Transjakarta. Sebab, kenaikan itu belum tepat mengingat pelayanan bus yang masih belum maksimal.

"Sebelum tarifnya naik, tambah dulu armadanya. Saya rasakan sendiri kalau lagi tunggu busway di Terminal Pinang Ranti, itu bisa mencapai 1-2 jam," kata Linda mahasiswi Universitas Indonesia (UI), di Halte Monas, Jakarta Pusat, Rabu (21/5/2014).

Kalau busnya sudah bagus dan banyak, menurut Linda, tidak masalah dinaikan. Asalkan, tarifnya tidak mencapai Rp5.000, karena tidak sesuai dengan saku mahasiswa.

"Terlalu kemahalan, tidak sesuai dengan kantong mahasiswa," kata Linda.

Jika Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tetap menaikan tarif bus Transjakarta sebesar Rp5.000, kata Linda, maka dirinya akan kembali menggunakan kendaraan pribadi.

"Jadi lebih baik naik sepeda motor ketimbang naik bus Transjakarta," ujarnya.

Selain itu, menurut Linda, pihak PT Transportasi Jakarta segera menyosialisasikan magnetik card. Karena, kartu itu dinilai lebih efektif untuk mengurangi antrean saat membeli tiket bus Transjakarta.

"Seperti yang dilakukan di Jogja dengan menggunakan 'Kartu TransJogja', selama belum keluar dari halte, mau dari pagi sampai sore kita dapat ganti bus, pokoknya asalkan belum keluar dari bus," Katanya.
(mhd)
Berita Terkait
2030, Transjakarta Targetkan...
2030, Transjakarta Targetkan 10 Ribu Bus Listrik Mengaspal
417 Bus Transjakarta...
417 Bus Transjakarta yang Terbengkalai Dilelang
Bus Wisata Transjakarta...
Bus Wisata Transjakarta Layani 56.811 Pengguna selama Libur Lebaran
3 Rute Transjakarta...
3 Rute Transjakarta Ramai Penumpang, Nomor 1 Disesaki 8 Juta Orang
Mulai 20 Juni Transjakarta...
Mulai 20 Juni Transjakarta akan Tambah Lima Rute Baru
Keren! 30 Bus Listrik...
Keren! 30 Bus Listrik Transjakarta Resmi Mengaspal Layani 4 Rute
Berita Terkini
Polres Pelabuhan Tanjung...
Polres Pelabuhan Tanjung Priok dan Polda Berjibaku Atasi Macet Akibat Lonjakan Truk Peti Kemas
13 menit yang lalu
Korban Longsor di Subang...
Korban Longsor di Subang Ditemukan Tewas setelah 6 Hari Pencarian
1 jam yang lalu
Gunung Dukono Erupsi...
Gunung Dukono Erupsi Pagi Ini, Semburkan Abu Vulkanik Capai 1 Km
2 jam yang lalu
Makna Simbol Surya Majapahit...
Makna Simbol Surya Majapahit dalam Kehidupan Religius Era Nusantara Kuno
3 jam yang lalu
Eks Bupati Lampung Timur...
Eks Bupati Lampung Timur Dawam Raharjo Ditetapkan Tersangka Korupsi Pembangunan Gerbang Rumah Dinas
3 jam yang lalu
Peringatan Wafatnya...
Peringatan Wafatnya Isa Almasih, Ganjil-Genap di Jakarta Ditiadakan Hari Ini
4 jam yang lalu
Infografis
Balas Dendam ke AS,...
Balas Dendam ke AS, China Naikkan Tarif Impor Jadi 125%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved