Ridwan Kamil tinjau ujian di SMPN 5 Bandung

Senin, 05 Mei 2014 - 11:36 WIB
Ridwan Kamil tinjau...
Ridwan Kamil tinjau ujian di SMPN 5 Bandung
A A A
Sindonews.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (RK), hari ini meninjau pelaksanaan ujian nasional (UN) tingkat SMP di SMPN 5 Bandung. Dalam kegiatan itu, RK menekankan kepada pengamanan ujian.

"Standar pengamanan diupayakan maksimal," ujar RK, saat meninjau SMPN 5 Bandung, Senin (5/5/2014).

Secara umum, dia memperkirakan pelaksanaan UN akan berjalan lancar. Sebab, soal ujian terdiri dari beberapa versi dan diacak. Untuk pengamanan, siswa pun tidak akan tegang, karena di dalam sekolah polisi tidak memakai seragam.

Dia berharap, pelaksanaan UN tidak ada kendala, dan semua siswa SMP di Kota Bandung bisa lulus 100 persen. Dia juga mengingatkan agar para siswa mengerjakan ujian dengan serius.

"Yang terpenting, kejujuran dalam menjawab soal-soal jadi hal utama yang harus dikedepankan. Karena, kejujuran lebih penting dari soal ilmu pengetahuan," tandas RK.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1059 seconds (0.1#10.140)