Abu vulkanik Merapi sampai di Kulonprogo

Minggu, 20 April 2014 - 15:38 WIB
Abu vulkanik Merapi...
Abu vulkanik Merapi sampai di Kulonprogo
A A A
Sindonews.com - Hujan abu vulkanik akibat letusan Gunung Merapi terjadi hingga ke sejumlah kecamatan di Kulonprogo, khususnya di wilayah utara.

Meski tipis, banyak pengguna jalan memilih menggunakan masker. Hujan abu dengan intensitas kecil ini mulai dirasakan warga di Kecamatan Samigaluh, Kalibawang dan Nanggulan sejak pukul 07.00 WiB.

Menjelang siang, abu kian menyebar sampai di Pengasih, Girimulyo dan Sentolo. “Pas keluar rumah, kok kelihatan ada hujan abu, ternyata di mobil sudah penuh abu halus,” ungkap Rahmawati, warga Kalibawang.

Meski ada hujan abu, namun aktivitas masyarakat tetap normal. Sejumlah pedagang di pasar Kentheng mapun Nanggulan tetap membuka lapak dagangannya seperti hari biasa.
Hanya banyak pengguna alan yang memilih menggunakan masker.

Humas Wild Rescue Center (WRC) Rosalia Setyawati mengatakan, hujan abu belum begitu mengkhawatirkan. Dibandingkan dengan erupsi Gunung Kelud ataupun erupsi Merapi 2010 silam, ketebalan abu sangat tipis.

“Baru sekitar pukul 11.00 abu mulai sampai disini, mungkin terbawa angin,” jelasnya. Meski begitu, managemen WRC tetap bersiaga, mengantisipasi hujan abu yang lebih tebal.

Sebab ada sejumlah satwa yang ada rentan dengan gangguan pernafasan ketika ada abu vulkanik yang butirannya sangat lembut. “Hanya berjaga-jaga saja, karena semua peralatan dan sarana sudah siap,” jelasnya.

Baca juga :
Letusan Merapi bukan erupsi magmatik
(sms)
Berita Terkait
Takut Wedus Gembel,...
Takut Wedus Gembel, Ratusan Warga Kemalang Klaten Mengungsi
Merapi Masuk Fase Erupsi,...
Merapi Masuk Fase Erupsi, Ganjar Minta BPBD Memastikan Kondisi Pengungsi
Selain Lava Pijar, Pagi...
Selain Lava Pijar, Pagi Ini Merapi Luncurkan Awan Panas
Pagi Ini Merapi Keluarkan...
Pagi Ini Merapi Keluarkan Dua Kali Suara Gemuruh
Selama 6 Jam Terjadi...
Selama 6 Jam Terjadi 9 kali, Intensitas Guguran Lava Pijar Merapi Terus Meningkat
BPPTKG Prediksi Erupsi...
BPPTKG Prediksi Erupsi Merapi Menuju Selatan dan Tenggara
Berita Terkini
Ngeri! Wisatawan Jatim...
Ngeri! Wisatawan Jatim Park Batu Terlempar dari Wahana Permainan 360 Pendulum
12 menit yang lalu
Pemprov Jabar Siap Lawan...
Pemprov Jabar Siap Lawan Putusan PTUN dalam Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
26 menit yang lalu
Munas ParPaluta Kembali...
Munas ParPaluta Kembali Pilih Hamsiruddin Jadi Ketua Umum
48 menit yang lalu
Tarutung Diguncang Gempa...
Tarutung Diguncang Gempa Magnitudo 4,0, Warga Berhamburan Keluar Rumah
57 menit yang lalu
Pria Ini Ngaku Ayah...
Pria Ini Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Ini Kata Kuasa Hukum Ridwan Kamil
58 menit yang lalu
Macet Horor di Tanjung...
Macet Horor di Tanjung Priok Bikin Stres Sopir Angkot
1 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved