Ternate diguncang gempa 5,2 SR
A
A
A
Sindonews.com - Gempa berkekuatan 5,2 Skala Richter (SR) mengguncang wilayah sisi barat daya Ternate, Maluku Utara.
Berdasarkan informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut terjadi sekira pukul 04.56 WIB, dinihari, Selasa (25/2/2014).
"Gempa berada di kedalaman 10 KM di laut lepas antara kepulauan Maluku dan Pulau Sulawesi, 0.61 Lintang Utara (LU) - 126.11 Bujur Timur (BT," kicau BMKG dalam laman resminya, BMKG.go.id.
Menurut BMKG, titik gempa berada di 137 Km sebelah barat daya Ternate. BMKG juga menyebut gempa tidak berpotensi tsunami. Meski begitu, belum ada laporan mengenai dampak dan korban jiwa dalam gempa tersebut.
Berdasarkan informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut terjadi sekira pukul 04.56 WIB, dinihari, Selasa (25/2/2014).
"Gempa berada di kedalaman 10 KM di laut lepas antara kepulauan Maluku dan Pulau Sulawesi, 0.61 Lintang Utara (LU) - 126.11 Bujur Timur (BT," kicau BMKG dalam laman resminya, BMKG.go.id.
Menurut BMKG, titik gempa berada di 137 Km sebelah barat daya Ternate. BMKG juga menyebut gempa tidak berpotensi tsunami. Meski begitu, belum ada laporan mengenai dampak dan korban jiwa dalam gempa tersebut.
(rsa)