Jurnalis Malang doa bersama untuk korban Sinabung

Senin, 03 Februari 2014 - 14:54 WIB
Jurnalis Malang doa...
Jurnalis Malang doa bersama untuk korban Sinabung
A A A
Sindonews.com - Puluhan jurnalis Malang Raya hari ini melakukan aksi simpatik dengan menggelar doa bersama untuk 15 korban Gunung Sinabung yang meninggal setelah diterpa awan panas beberapa hari lalu.

Aksi tersebut, dilakukan di Jalan Bundaran Tugu, Kota Malang, yang melibatkan para jurnalis baik TV, cetak, maupun media online yang bertugas di wilayah Malang.

Dalam aksinya, mereka juga menyoroti korban yang berasal dari rekan seprofesi mereka, Rizal Syahputra. Para peserta aksi juga mengingatkan kepada jurnalis yang melakukan peliputan di lokasi bencana untuk selalu berhati-hati. "Keselamatan yang utama," tegas koordinator aksi, Eko Widianto, Senin (3/2/2014).

Menurutnya, jurnalis yang ditugaskan ke daerah bencana harus memiliki bekal pengetahuan mengenai lokasi dan karakter bencananya.

Sementara perusahaan juga dimintai mewanti-wanti jurnalisnya untuk lebih mementingkan keselamatan ketimbang mendapat berita atau gambar yang ekslusif.

"Mereka yang ditugaskan meliput di daerah bencana, harus benar-benar siap dan memahami karakteristik bahaya yang bisa saja dihadapi," terangnya.

Para jurnalis juga menyampaikan belasungkawa kepada para keluarga korban dan berharap tidak ada lagi korban.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1264 seconds (0.1#10.140)