Sempat hilang, Heli Bell 412 segera ke Tarakan

Jum'at, 24 Januari 2014 - 03:01 WIB
Sempat hilang, Heli Bell 412 segera ke Tarakan
Sempat hilang, Heli Bell 412 segera ke Tarakan
A A A
Sindonews.com - Helikopter tipe Bell 412 milik TNI Angkatan Darat yang sempat hilang kontak di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara dijadwalkan kembali ke Bandara Juwata Tarakan. Helikopter ini dilaporkan dalam kondisi baik dan laik terbang.

Seorang personel TNI AD di Kodim Malinau menyebutkan, sejak pagi sudah direncanakan penerbangan kembali ke Tarakan. Namun hingga siang, cuaca di sekitar lokasi pendaratan darurat heli tersebut masih buruk.

“Helikopter tidak melanjutkan penerbangan ke Long Bawan yang menjadi tujuan awal, tapi kembali ke Tarakan,” kata sumber tersebut, Kamis (23/1/2014).

Sedangkan tujuh personel Yonif 100/Raider yang menjadi personel Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) juga akan kembali ke Tarakan. Tujuh personel ini semestinya menggantikan tujuh personel yang menjaga perbatasan Indonesia-Malaysia di Long Bawan.

“Helikopter dan personel pamtas harus kembali ke Juwata terlebih dahulu untuk membuat laporan. Setelah itu baru kembali ke tugas yang diberikan,” katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, helikopter Bel 412 mendarat darurat di Desa Long Tulip, Kecamatan Mentarang, Kabupaten Malinau, karena cuaca buruk pada Rabu, 22 Januari 2014, sekira pukul 15.00 Wita. Helikopter dan seluruh penumpang selamat.

Sebelumnya, heli itu dikabarkan hilang kontak Helikopter milik TNI Angkatan Darat dikabarkan hilang kontak saat melakukan penerbangan di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara. Helikopter yang hilang itu bertipe Bell 412 dengan nomor registrasi HA5166 POB 10.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9393 seconds (0.1#10.140)