Usai pelantikan, Bupati & Wabup Garut bakal diarak
A
A
A
Sindonews.com – Pelantikan pasangan Rudy Gunawan-Helmi Budiman menjadi Bupati dan Wakil Bupati Garut 23 Januari 2014 mendatang, akan berbeda dengan sebelumnya.
Pada pelantikan nanti, bupati dan wakil bupati terpilih ini akan diarak dan berorasi di hadapan rakyat Garut. Sedangkan saat pelantikan HM Fikri-Dicky Chandra 2009 silam, acara itu tidak dilakukan.
“Pada pelantikan sekarang akan ada arak-arakan Bupati dan Wakil Bupati Garut dari gedung DPRD ke Pendopo Garut. Di kompleks pendopo nanti, bupati akan menaiki Babancong dan berorasi di hadapan rakyat Garut langsung. Kegiatan seperti ini tidak dilakukan pada saat pelantikan Bupati Garut sebelumnya,” kata Ketua DPRD Kabupaten Garut Ahmad Badjuri, Rabu (16/1/2014).
Selain akan berorasi, Bupati Garut periode 2014-2019 ini juga dijadwalkan akan mengunjungi pasar rakyat yang digelar di lapangan Alun-alun Garut. Dengan demikian, rangkaian acara pelantikan sendiri digelar di tiga tempat berbeda.
“Kegiatannya semula dilakukan di Gedung DPRD Garut, yaitu pengambilan sumpah oleh Pak Gubernur Jawa Barat mewakili Mendagri. Kemudian, acara selanjutnya dilakukan di Kompleks Pendopo Garut dan Alun-alun Garut. Pada malam harinya, akan ada juga kegiatan pertemuan dengan seluruh tokoh masyarakat di Gedung Intan Dewata,” urainya.
Untuk seluruh kegiatan tersebut, DPRD Garut menganggarkan dana sebesar Rp150 juta.
Seperti diketahui, pasangan Rudy Gunawan-Helmi Budiman telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Garut sebagai bupati dan wakil bupati di akhir 2013 lalu.
Pasangan bernomor urut delapan ini menang tipis dengan pasangan incumbent Agus Hamdani Abdusy Syakur (AKUR), yaitu meraih 6.395 suara atau sekira 0,62%. Pasangan Rudy-Helmi memperoleh sebanyak 524.164 suara atau 50,31%, sedangkan pasangan AKUR, hanya 517.769 suara atau 49,69%.
Pada pelantikan nanti, bupati dan wakil bupati terpilih ini akan diarak dan berorasi di hadapan rakyat Garut. Sedangkan saat pelantikan HM Fikri-Dicky Chandra 2009 silam, acara itu tidak dilakukan.
“Pada pelantikan sekarang akan ada arak-arakan Bupati dan Wakil Bupati Garut dari gedung DPRD ke Pendopo Garut. Di kompleks pendopo nanti, bupati akan menaiki Babancong dan berorasi di hadapan rakyat Garut langsung. Kegiatan seperti ini tidak dilakukan pada saat pelantikan Bupati Garut sebelumnya,” kata Ketua DPRD Kabupaten Garut Ahmad Badjuri, Rabu (16/1/2014).
Selain akan berorasi, Bupati Garut periode 2014-2019 ini juga dijadwalkan akan mengunjungi pasar rakyat yang digelar di lapangan Alun-alun Garut. Dengan demikian, rangkaian acara pelantikan sendiri digelar di tiga tempat berbeda.
“Kegiatannya semula dilakukan di Gedung DPRD Garut, yaitu pengambilan sumpah oleh Pak Gubernur Jawa Barat mewakili Mendagri. Kemudian, acara selanjutnya dilakukan di Kompleks Pendopo Garut dan Alun-alun Garut. Pada malam harinya, akan ada juga kegiatan pertemuan dengan seluruh tokoh masyarakat di Gedung Intan Dewata,” urainya.
Untuk seluruh kegiatan tersebut, DPRD Garut menganggarkan dana sebesar Rp150 juta.
Seperti diketahui, pasangan Rudy Gunawan-Helmi Budiman telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Garut sebagai bupati dan wakil bupati di akhir 2013 lalu.
Pasangan bernomor urut delapan ini menang tipis dengan pasangan incumbent Agus Hamdani Abdusy Syakur (AKUR), yaitu meraih 6.395 suara atau sekira 0,62%. Pasangan Rudy-Helmi memperoleh sebanyak 524.164 suara atau 50,31%, sedangkan pasangan AKUR, hanya 517.769 suara atau 49,69%.
(lns)