Pelantikan Bupati Jeneponto berlangsung ricuh

Senin, 30 Desember 2013 - 17:29 WIB
Pelantikan Bupati Jeneponto...
Pelantikan Bupati Jeneponto berlangsung ricuh
A A A
Sindonews.com - Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, berlangsung ricuh. Pengunjung upacara pelantikan terlibat aksi saling sikut dan dorong dengan petugas yang melakukan penjagaan. Akibatnya, seorang warga jatuh pingsan.

Kericuhan terjadi di depan pintu masuk Lapangan Passamaturukang, Jalan Lanto Daeng Pasewang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Senin (30/12/2013).

Kericuhan berasal dari pihak warga yang ingin menyaksikan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Jeneponto Drs H Iksan Iskandar dan Mulyadi Mustamu. Ratusan massa yang hendak memasuki area acara pelantikan terlibat saling dorong dengan petugas keamanan.

Akibatnya, salah seorang simpatisan bupati, Maria S, warga Kelurahan Nasara, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, jatuh pingsan dan dilarikan ke rumah sakit dengan menggunakan mobil ambulans.

Kendati begitu, massa tetap merangsek memasuki ruang pelantikan. Namun mereka dihadang oleh sejumlah aparat keamanan yang berada di depan gedung.

Kericuhan baru bisa teratasi setelah puluhan personel Brimob Polda Sulawesi Selatan menutup pintu pagar gedung yang digunakan untuk upacara pelantikan. Hingga kini, korban masih mendapatkan perawatan secara insentif di Rumah Sakit Lanto Daeng Pasewang.
(san)
Berita Terkait
Pelantikan Wali Kota...
Pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pematangsiantar Dijadwalkan Juli
Pelantikan Bupati dan...
Pelantikan Bupati dan Wali Kota Bakal Digelar Virtual
Lantik Pj Wali Kota...
Lantik Pj Wali Kota Malang dan Pj Bupati Magetan, Pj Gubernur Jatim Soroti Masalah Kemiskinan dan Stunting
Pelantikan Bupati dan...
Pelantikan Bupati dan Wali Kota di Sulsel Akan Digelar Serentak
Pelantikan Bupati/Wali...
Pelantikan Bupati/Wali Kota Terpilih di Jawa Tengah Digelar Virtual
Syarat Usia Calon Bupati...
Syarat Usia Calon Bupati dan Calon Wali Kota, Paling Rendah Berapa Tahun?
Berita Terkini
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
5 menit yang lalu
PosIND Salurkan Bansos...
PosIND Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Tanjungpinang Capai 99%
18 menit yang lalu
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
39 menit yang lalu
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
1 jam yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
2 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
3 jam yang lalu
Infografis
Tersangka Korupsi, ini...
Tersangka Korupsi, ini Harta Kekayaan Bupati Banjarnegara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved