Akhir 2013, 1.000 pedagang masuk pasar baru

Rabu, 04 Desember 2013 - 16:44 WIB
Akhir 2013, 1.000 pedagang...
Akhir 2013, 1.000 pedagang masuk pasar baru
A A A
Sindonews.com - Dinas Pengelola Pasar (DPP) Solo bakal menata sekitar 1.000 pedagang dan pedagang kaki lima yang tersebar di seluruh penjuru Kota Solo. Penataan tersebut bakal dilakukan seiring dengan selesainya revitalisasi tiga pasar yang ada.

Kepala DPP Solo, Subagiyo, menyebutkan tiga pasar yang direvitaslisasi tersebut di antaranya yakni Pasar Elpabes, Pasar Pabsa dan Pasar Kliwon.

Menurutnya revitaslisasi sudah dilakukan sejak beberapa bulan terakhir dan dijadwalkan bakal selesai pada akhir Desember ini.

Dia mengatakan untuk Pasar Pabsa akan menampung 400 pedagang. Mereka yang menempati pasar tersebut berasal dari PKL Jalan S Parman dan PKL olahraga yang ada di sekitar Pasar Legi Solo.

Koordinasi dengan para pedagang mengenai pemindahan itu sudah dilakukan jauh-jauh hari.

Sehingga setelah pasar selesai, pedagang bisa langsung menempati lokasi baru itu. “Kita sudah sosialisasikan kepada para PKL agar mereka masuk ke pasar itu. Semoga semua berjalan dengan lancar,” ujarnya kepada KORAN SINDO, Rabu (3/12/2013) siang.

Untuk Pasar Elpabes kata Subaiyo, bakal menampung sebanyak 230 pedagang, sedangkan untuk Pasar Kliwon nantinya bisa menampung sekitar 300 pedagang.

Secara keseluruhan pasar tersebut akan menampung sekitar 900-1.000 pedagang. Jumlah tersebut masih bisa berubah tergantung kondisi yang ada.

“Yang terpenting sedikit demi sedikit pedagang kita tata setiap tahunnya agar Pasar Tradisional yang ada di Solo berkembang dan semakin diminati oleh pembeli. penataan ini sangat penting bagi kebaikan kita semua,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Solo, Rohanah, berharap agar pasar tersebut selesai pada waktunya. Sehingga para pedagang segera bisa menempati kawasn tersebut dalam waktu dekat.

Pemerintah Kota Solo selanjutnya akan melakukan revitalisasi di beberapa pasar tradisional lain yang ada di Kota Solo. “Jadwalnya akhir tahun ini selesai, setelah itu pedagang bisa segera masuk,” tegasnya.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5603 seconds (0.1#10.140)