Tersinggung, Nur Mahmudi minta Ahok jangan 'cubit' Depok

Kamis, 21 November 2013 - 15:10 WIB
Tersinggung, Nur Mahmudi...
Tersinggung, Nur Mahmudi minta Ahok jangan 'cubit' Depok
A A A
Sindonews.com - Pemerintah Kota Depok sempat merasa tersinggung dengan ucapan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, yang menyebut Depok sebagai biang kerok banjir Jakarta.

Menanggapi hal itu, Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail enggan berkomentar banyak. "Saya enggak perlu berkomentar apa - apa, sekarang mari kita sama - sama selesaikan di masing - masing wilayah kita dengan sebaik - baiknya saja," tegasnya kepada wartawan, Kamis (21/11/2013).

Nur Mahmudi menegaskan masing - masing wilayah agar membangun daerahnya sesuai tupoksinya. Baik masalah transportasi, lingkungan, kesehatan, ataupun pendidikan.

"Untuk menangani banjir, yang jelas sekarang bulan menanam, sekarang bulan kebersihan, kami menggandeng macam pihak. Seperti 150 ribu stok tanaman, alokasikan bibit dengan menggandeng Kemenhut juga," paparnya.

Selain itu, kata dia, Depok juga sedang fokus dalam pengerukan empat situ oleh Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air. Selain itu ia juga mengklaim telah mengurangi titik banjir khususnya di sejumlah wilayah perumahan yang menjadi langganan banjir.

"Yang perlu diperkenalkan juga keseriusan kita membangun sumur resapan dan pembangunan sumur imbuhan. Mampu menyedot air permukaan dari hujan. Kita sudah melaksanakan beberapa tindakan diindikasikan banjir dan pengurangan - pengurangan itu," tegasnya.
(rsa)
Berita Terkait
Pemkot Depok Banjir...
Pemkot Depok Banjir Kritik, Bongkar Pasang Trotoar Jalan Margonda
Kolaborasi Olahraga...
Kolaborasi Olahraga dengan Industri Kreatif,Gekrafs Depok Gelar Turnamen Sepak Bola untuk Anak
Pemkot Depok Izinkan...
Pemkot Depok Izinkan Warga Ziarah Kubur dengan Penerapan Prokes
Pemkot Depok Pertimbangkan...
Pemkot Depok Pertimbangkan Lakukan Swab Test di Lokasi Keramaian
Sambangi Kantor PCNU...
Sambangi Kantor PCNU Depok, PDIP Ingin Dapatkan Saran Soal Penangangan Covid-19
Usia ke-21 Kota Depok,...
Usia ke-21 Kota Depok, Momentum Refleksi Diri
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
31 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
3 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
Bukan Indonesia, Trump...
Bukan Indonesia, Trump Minta Pindahkan Warga Gaza ke Negara ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved