Kejati Jateng periksa ruang Bupati & Sekda Karanganyar

Rabu, 20 November 2013 - 12:11 WIB
Kejati Jateng periksa...
Kejati Jateng periksa ruang Bupati & Sekda Karanganyar
A A A
Sindonews.com - Tim Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Tengah melakukan penggeledahan di ruang Kerja Bupati Karanganyar Rina Iriani. Penggeledahan yang dilakukan dua staf Pidsus Kejaksaan Tinggi Sugeng dan Ari, secara tertutup.

Pemeriksaan menyusul ditetapkannya Rina Iriani sebagai tersangka tindak pidana korupsi Perumahaan Griya Lawu Asri (GLA).

Kasipdisus Kejaksaan Negeri (Kajari) Karanganyar Sukirno mengatakan, ada beberapa ruangan yang menjadi fokus penggeledahan Kejati Jawa Tengah. Namun, dia tidak menyebut ruang mana saja yang digeledah, selain ruang kerja Bupati Karanganyar.

"Kalau ruangan mana saja yang digeledah selain ruang kerja Bupati saya tidak tahu. Karena saya di sini sifatnya hanya mengantar Tim Kejati yang terdiri dari tiga orang ini," papar Sukirno, di sela penggeledahan, di Kantor Dinas Bupati Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu (20/11/2013).

Dia juga enggan menjelaskan fokos penggeledahan yang dilakukan kejati. "Waduh saya tidak tahu apa saja fokus penggeledahannya," jelasnya.

Pantauan wartawan, di Kantor Dinas Bupati Karanganyar, penggeledahan dikawal Satuan Reserse Polres Karanganyar. Selain ruang kerja bupati, Tim Kejati juga melakukan penggeledahan di ruang kerja Sekretaris Daerah (Sekda).

Saat ini, Tim Kejati terpantau tengah meminta keterangan Sekda Karanganyar Samsi di ruang kerjanya. Tidak diketahui materi apa saja yang ditanyakan Tim Kejati kepada Sekda.

Meskipun ada penggeledahan, tidak mengganggu aktivitas Pegawai Negeri Sipil (PNS) di ruangan yang dilakukan penggeledahan.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1246 seconds (0.1#10.140)