Bawaslu Solo temukan 17 ribu nama tak masuk DPT

Selasa, 12 November 2013 - 15:18 WIB
Bawaslu Solo temukan 17 ribu nama tak masuk DPT
Bawaslu Solo temukan 17 ribu nama tak masuk DPT
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surakarta bersama Petugas Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menggelar rapat di aula terkait 17 ribu nama belum masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Rapat dipimpin langsung Ketua KPU Solo Agus Sulistyo itu membahas rencana perbaikan DPT Pemilu 2014.

Agus Sulistyo mengatakan, temuan itu membuatkan terkejut, karena sebelumnya KPU hanya menemukan 215 nama belum terdaftar. Ternyata temuan dari Bawaslu ada 17 ribu nama.

"Jadi pertemuan ini berdasarkan instruksi langsung dari KPU pusat dan KPU provinsi, kami akan segera mengecek 17 nama ini," tukasnya, Selasa (12/11/2013).

Namun sejauh ini, pihaknya baru menerima angkanya saja belum nama-nama dan alamatnya. Namun demikian verifikasi segera akan dilakukan.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.9785 seconds (0.1#10.140)