Target pendistribusian KJS di Jakarta meleset

Sabtu, 09 November 2013 - 18:35 WIB
Target pendistribusian...
Target pendistribusian KJS di Jakarta meleset
A A A
Sindonews.com - Mendekati penghujung tahun 2013, pendistibusian Kartu Jakarta Sehat (KJS) bagi warga miskin dan rentan miskin di Jakarta ternyata masih belum selesai. Dari target 4,7 juta kartu, KJS yang baru diterima warga DKI hanya sebanyak 2.980.706 kartu.

"KJS yang sudah kita distribuskan ke masyarakat ada 2.890.706 kartu. Padahal targetnya tahun ini 4,7 juta," kata Kepala Dinas Kesehatan DKI, Dien Emmawati kepada Sindonews, Sabtu (09/11).

Dien mengatakan, belum terdistibusinya KJS sesuai target 4,7 juta pada tahun ini karena masih sedikit masyarakat yang mendaftar diri sebagai warga miskin dan rentan miskin di puskesmas.

Padahal, syarat memperoleh KJS cukup mudah, di mana warga hanya diminta membawa Kartu Keluarga dan KTP.

"Warga cukup mendatangi puskesmas terdekat dan menunjukkan KTP dan KK domisili Jakarta. Kemudian akan dibagikan kartunya setelah selesai dicetak," jelasnya.

Kendala lainnya, lanjut Dien, di beberapa kasus, ada warga yang telah mendaftar sebagai pemegang KJS, namun tak kunjung juga mengambil kartu setelah selesai dicetak.

"Proses pendistribusian KJS masih jalan terus dan kita kejar agar selesai tahun ini," tandasnya.
(ysw)
Berita Terkait
Puluhan KIS Milik Warga...
Puluhan KIS Milik Warga Bumiharjo Jepara Ditemukan di Tempat Rongsok
Kader JKN, Pejuang Keberlangsungan...
Kader JKN, Pejuang Keberlangsungan Jaminan Kesehatan Nasional
Ratusan KIS Ditemukan...
Ratusan KIS Ditemukan di Tempat Sampah Halaman Puskesmas Herlang
Reses di Kelurahan Kunjung...
Reses di Kelurahan Kunjung Mae, Kartini Dicurhati Warga Soal KIS dan KIP
Anggota DPR Sebut Kartu...
Anggota DPR Sebut Kartu Sakti Jokowi Percepat Pengembangan SDM
Program KIS Bantu Ibu...
Program KIS Bantu Ibu Hamil Tak Pusing Lagi Biaya Persalinan
Berita Terkini
Tenaga Ahli Anggota...
Tenaga Ahli Anggota DPRD Jakarta Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Pelecehan Seksual
10 menit yang lalu
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
5 jam yang lalu
Pemerintah Siapkan Pangkal...
Pemerintah Siapkan Pangkal Pinang Jadi Tempat Penampungan Warga Gaza
7 jam yang lalu
Hendak Panjat Tebing,...
Hendak Panjat Tebing, Mahasiswi di Bogor Tewas Tertimpa Runtuhan Batu
7 jam yang lalu
Kerusahan Antarpeguruan...
Kerusahan Antarpeguruan Silat Pecah, Magetan Mencekam
8 jam yang lalu
Kecelakaan Mobil vs...
Kecelakaan Mobil vs Truk Tangki di Mojokerto: Ibu Hamil Alami Patah Kaki, Evakuasi Berlangsung Dramatis
9 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved