Dok kapal terkendala pendangkalan muara

Selasa, 01 Oktober 2013 - 11:54 WIB
Dok kapal terkendala...
Dok kapal terkendala pendangkalan muara
A A A
Sindonews.com - Dok kapal yang ada di Kota Tegal terkendala pendangkalan muara. Akibatnya, tidak semua kapal yang hendak diperbaiki, bisa masuk ke dalam dok.

Pengurus Dok Kapal KUD Karya Mina Tegal Suharto mengatakan, pendangkalan muara sungai Sibelis cukup parah. Hal ini menyebabkan kapal yang masuk dok terbatas.

"Harusnya kapal yang masuk bisa lebih banyak," katanya di Tegal, Selasa (1/10/2013).

Kendala pendangkalan itu terjadi sejak beberapa tahun ke belakang. Menurutnya, kalau muara tidak dangkal, kapal yang masuk dok bisa 10-15 unit kapal. Saat dangkal, jumlah kapal hanya delapan unit.

Dia berharap, pemerintah bisa menanggulangi hal itu secepatnya. Untuk sekali perbaikan, setidaknya biayanya minimal Rp5 juta untuk jenis perbaikan biasa.

Bila sampai pada perbaikan besar seperti ganti papan, biayanya minimal Rp 10 juta per unit kapal.

Adapun lama pengerjaan setidaknya mencapai satu minggu lebih. "Tergantung kerusakannya," kata Suharto.

Pemerintah daerah sebelumnya telah merencanakan pengerukan muara sungai itu satu tahun ke depan.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3166 seconds (0.1#10.140)