Irwasda Polda Lampung positif konsumsi narkoba
A
A
A
Sindonews.com - Kepala Bagian Analisa dan Evaluasi (Kabaganev) Mabes Polri, Kombes Pol Rusli Hedyaman membenarkan bahwa Irwasda Kepolisian Daerah (Polda) Lampung, Kombes Pol Suyono telah positif menggunakan narkoba berjenis sabu.
Hal tersebut diungkapkan oleh Rusli, setelah Tim Div Propam Mabes Polri melakukan pemeriksaan kepada Kombes Pol Suyono beberapa hari lalu setelah ramainya pemberitaan di media massa.
"Terkait dengan pemeriksaan yang telah dilakukan Div Propam Mabes Polri terhadap Irwasda Polda Lampung, Kombes S. Jadi dari hasil pemeriksaan tes urin di laboratorium ternyata yang bersangkutan positif menggunakan narkoba," kata Rusli di Kantor Divisi Humas Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (23/9/2013).
Kronologis kejadian berawal dari informasi yang diterima oleh anggota Polri di Lampung yang mengatakan ada cekcok antara Kombes Suyono dengan seorang wanita yang masih belum diketahui identitasnya di sebuah hotel berbintang tiga. Setelah itu, informasi tersebut meluas hingga diketahui oleh media massa.
"Yang bersangkutan tidak memakai narkoba (saat di hotel), tetapi ini kan informasi dari masyarakat. Informasi masyarakat ini masuk ke Polda kemudian langsung Mabes lalu Mabes Polri mengirim tim untuk mengecek kebenaran tersebut," ungkap Rusli.
"Sehingga dari hasil pengecekan memang tidak ditemukan barang bukti, tapi hasil dari cek laboratorium itu sudah positif. Yang bersangkutan tak ditangkap tapi diperiksa, berdasarkan informasi dari masyarakat," sambungnya.
Hal tersebut diungkapkan oleh Rusli, setelah Tim Div Propam Mabes Polri melakukan pemeriksaan kepada Kombes Pol Suyono beberapa hari lalu setelah ramainya pemberitaan di media massa.
"Terkait dengan pemeriksaan yang telah dilakukan Div Propam Mabes Polri terhadap Irwasda Polda Lampung, Kombes S. Jadi dari hasil pemeriksaan tes urin di laboratorium ternyata yang bersangkutan positif menggunakan narkoba," kata Rusli di Kantor Divisi Humas Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (23/9/2013).
Kronologis kejadian berawal dari informasi yang diterima oleh anggota Polri di Lampung yang mengatakan ada cekcok antara Kombes Suyono dengan seorang wanita yang masih belum diketahui identitasnya di sebuah hotel berbintang tiga. Setelah itu, informasi tersebut meluas hingga diketahui oleh media massa.
"Yang bersangkutan tidak memakai narkoba (saat di hotel), tetapi ini kan informasi dari masyarakat. Informasi masyarakat ini masuk ke Polda kemudian langsung Mabes lalu Mabes Polri mengirim tim untuk mengecek kebenaran tersebut," ungkap Rusli.
"Sehingga dari hasil pengecekan memang tidak ditemukan barang bukti, tapi hasil dari cek laboratorium itu sudah positif. Yang bersangkutan tak ditangkap tapi diperiksa, berdasarkan informasi dari masyarakat," sambungnya.
(rsa)