Prajurit & PNS Wirabuana jalani tes urin

Selasa, 03 September 2013 - 02:40 WIB
Prajurit & PNS Wirabuana jalani tes urin
Prajurit & PNS Wirabuana jalani tes urin
A A A
Sindonews.com - Kodam VII/ Wirabuana bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) melakukan tes urine bagi prajurit dan PNS di lingkungan Makodam VII/Wirabuana.

Hal tersebut dilakukan sebagai langkah preventif, agar seluruh prajurit dan PNS Kodam VII/Wirabuana terbebas dari bahaya penyalahgunaan narkoba, dan obat-obatan terlarang lainnya.

Pemeriksaan urine dilaksanakan usai upacara bendera di lapangan Upacara Makodam VII/Wirabuana, selanjutnya secara acak sekitar 500 orang anggota prajurit dan PNS yang ditunjuk segera memisahkan diri untuk menjalani tes urine.

Kepala BNNP Sulsel Kombes Pol Richard M. Nainggolan mengatakan, hal itu dilakukan sesuai petunjuk dan kebijakan dari Pangdam VII/ Wirabuana, Mayjen TNI Bachtiar.

"Sekaligus sebagai media untuk mengetahui prajurit maupun PNS yang terindikasi mengkonsumsi atau terlibat penyalagunaan Narkoba, yang selanjutnya dapat diambil tindakan," jelas Richard, Senin (2/9/2013).

Apalagi, Komitmen Kodam VII/ Wirabuana dalam membantu upaya pemberantasan narkoba serta mewujudkan lingkungan yang bersih dari bahaya narkoba, karena hal ini juga termasuk salah satu dari tujuh pelanggaran berat di lingkungan prajurit TNI AD.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6200 seconds (0.1#10.140)