Besok, Bupati Sinjai terpilih dilantik
A
A
A
Sindonews.com - Puncak pelantikan Bupati Sinjai terpilih H Sabirin Yahya dan Wakil Bupati Sinjai Andi Fajar Yanwar berlangsung di rumah jabatan Bupati Sinjai, Rabu 14 Agustus 2013.
Perayaan pelantikan ini, direncanakan akan dihadiri langsung oleh Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo yang akan dimulai pada pukul 14.00 Wita hingga selesai yang kemudian pada malamnya akan dirangkaikan dengan malam ramah tamah bersama unsur Muspida Sinjai.
Acara pelantikan itu, rencananya akan diawali dengan rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sinjai yang berlangsung di rumah jabatan yang akan dipimpin oleh Ketua DPRD Sinjai H Sultani.
Kemudian, penyerahan langsung Surat Keputusan (SK) kepada Bupati Sinjai dan Wakil Bupati Sinjai terpilih yang akan dilakulan oleh Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo. Selain dihadiri sejumlah pejabat teras Pemkab Sinjai, kegiatan ini juga akan dihadiri oleh seluruh pengurus partai, termasuk Ketua DPW Demokrat Sulsel Ilham Arief Sirajuddin.
Humas DPRD Sinjai Arfaing mengatakan, para undangan telah disebar sebanyak 3.000-an. Dan para tamu telah disediakan tempat sesuai dengan undangan yang disebar untuk penempatan tempat duduk. Kata Arfaing, pelaksanaan pelantikan berlangsung sangat sederhana dan tidak terlalu meriah dengan anggaran mencapai Rp280 juta.
"Anggaran pelantikan kami cukup rendah bila dibandingkan kemarin usulan sebanyak Rp900 juta. Ini karena permintaan Bupati Sinjai terpilih," kata Arfaing, Selasa (12/8/2013).
Sekedar diketahui, Bupati Sinjai terpilih H Sabirin Yahya merupakan birokrasi Pemda Bone yang pernah bertugas sebagai Kepala Dispenda Bone dan beberapa jabatan strategis lainnya. Disamping itu dia juga adalah Ketua DPD II Demokrat Sinjai.
Kemenangan pasangan H Sabirin Yahya dan Andi Fajar Yanwar terpilih memimpin Di Kabupaten Sinjai setelah mengalahkan 8 pasangan calon Bupati dengan satu putaran perolehan suara hasil rekapitulasi KPU mencapai 39.149 suara atau 31,81 persen mengalahkan rival kuatnya Andi Seto Ghadista Asapa yang juga putra Bupati Sinjai sebelumnya Andi Rudiyanto Asapa diurutan kedua dengan perolehan suara 34. 777 suara atau 28,3 persen.
Kendati demikian, prosesi acara pelantikan Bupati Sinjai terpilih H Sabirin Yahya dan Wakil Bupati Sinjai Fajar Yanwar kemungkinan mantan Bupati Sinjai Andi Rudiyanto Asapa belum dipastikan akan menghadirinya.
"Saya belum tahu apakah mantan Bupati Sinjai Andi Rudiyanto akan hadir karena pelaksana harian pemerintahan Sinjai diambil alih oleh Sekda Sinjai Taiyyeb A Mappasere," ujar Humas Sinjai Irwan Suaib.
Perayaan pelantikan ini, direncanakan akan dihadiri langsung oleh Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo yang akan dimulai pada pukul 14.00 Wita hingga selesai yang kemudian pada malamnya akan dirangkaikan dengan malam ramah tamah bersama unsur Muspida Sinjai.
Acara pelantikan itu, rencananya akan diawali dengan rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sinjai yang berlangsung di rumah jabatan yang akan dipimpin oleh Ketua DPRD Sinjai H Sultani.
Kemudian, penyerahan langsung Surat Keputusan (SK) kepada Bupati Sinjai dan Wakil Bupati Sinjai terpilih yang akan dilakulan oleh Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo. Selain dihadiri sejumlah pejabat teras Pemkab Sinjai, kegiatan ini juga akan dihadiri oleh seluruh pengurus partai, termasuk Ketua DPW Demokrat Sulsel Ilham Arief Sirajuddin.
Humas DPRD Sinjai Arfaing mengatakan, para undangan telah disebar sebanyak 3.000-an. Dan para tamu telah disediakan tempat sesuai dengan undangan yang disebar untuk penempatan tempat duduk. Kata Arfaing, pelaksanaan pelantikan berlangsung sangat sederhana dan tidak terlalu meriah dengan anggaran mencapai Rp280 juta.
"Anggaran pelantikan kami cukup rendah bila dibandingkan kemarin usulan sebanyak Rp900 juta. Ini karena permintaan Bupati Sinjai terpilih," kata Arfaing, Selasa (12/8/2013).
Sekedar diketahui, Bupati Sinjai terpilih H Sabirin Yahya merupakan birokrasi Pemda Bone yang pernah bertugas sebagai Kepala Dispenda Bone dan beberapa jabatan strategis lainnya. Disamping itu dia juga adalah Ketua DPD II Demokrat Sinjai.
Kemenangan pasangan H Sabirin Yahya dan Andi Fajar Yanwar terpilih memimpin Di Kabupaten Sinjai setelah mengalahkan 8 pasangan calon Bupati dengan satu putaran perolehan suara hasil rekapitulasi KPU mencapai 39.149 suara atau 31,81 persen mengalahkan rival kuatnya Andi Seto Ghadista Asapa yang juga putra Bupati Sinjai sebelumnya Andi Rudiyanto Asapa diurutan kedua dengan perolehan suara 34. 777 suara atau 28,3 persen.
Kendati demikian, prosesi acara pelantikan Bupati Sinjai terpilih H Sabirin Yahya dan Wakil Bupati Sinjai Fajar Yanwar kemungkinan mantan Bupati Sinjai Andi Rudiyanto Asapa belum dipastikan akan menghadirinya.
"Saya belum tahu apakah mantan Bupati Sinjai Andi Rudiyanto akan hadir karena pelaksana harian pemerintahan Sinjai diambil alih oleh Sekda Sinjai Taiyyeb A Mappasere," ujar Humas Sinjai Irwan Suaib.
(san)