Acara Festival Toraja diundur hingga Desember

Senin, 12 Agustus 2013 - 13:43 WIB
Acara Festival Toraja...
Acara Festival Toraja diundur hingga Desember
A A A
Sindonews.com - Jadwal pelaksanaan Festival Toraja yang dirancang menjadi event pariwisata berskala internasional hampir dipastikan diundur.

Event pariwisata yang dirancang Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersama pemerintah provinsi Sulsel dan pemkab Tana Toraja dan Toraja Utara sedianya akan digelar Agustus dan diundur pada bulan Desember.

“Memang awalnya, Festival Toraja direncanakan digelar 22 - 24 Agustus. Tapi, kemungkinan besar, pelaksanaan Festival Toraja diundur pada awal bulan Desember,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Tana Toraja, Jidon Sitohang kepada SINDO, Senin (12/8/2013).

Meski Jidon tidak membeberkan secara rinci alasan penundaan pelaksanaan Festival Toraja, namun dirinya menyatakan pelaksanaan Festival Toraja akan digelar bersamaan dengan event pariwisata tahunan lainnya yakni Lovely Desember.

Digabungnya pelaksanaan event Festival Toraja dengan Lovely Desember agar persiapan bisa lebih matang. Dengan begitu, gaung festival Toraja dan Lovely Desember bisa lebih besar.

“Kalau memang ditunda, pelaksanaan Festival Toraja akan digabung dengan event Lovely Desember,” katanya.

Mantan Kepala Bagian Humas dan Protokoler (Kabag Humas) pada Sekretariat Daerah (Setda) Tana Toraja itu menyatakan, seluruh kegiatan yang akan digelar pada Festival Toraja dirancang oleh tim konsultan yang diutus oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Kegiatan Festival Toraja akan dilaksanakan di kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara. Rencananya, pembukaan Festival Toraja yang baru pertama kali dilaksanakan pada tahun ini akan dipusatkan di Kabupaten Toraja Utara. Sementara penutupan Festival Toraja akan dipusatkan di Kabupaten Tana Toraja.

Berbagai kegiatan seni, budaya dan olahraga pun akan dilaksanakan di Kabupaten Tana Toraja sepanjang Festival Toraja digelar. Diantaranya, pementasan seni dan budaya, sepeda gunung, sepak takraw dan lomba tangkap ikan tradisional.

Diyakininya, Festival Toraja yang pelaksanaannya digabung dengan event Lovely Desember 2013 akan lebih banyak dikunjungi para wisatawan baik domestik maupun luar negeri.

“Kami optimistis, Festival Toraja dan Lovely Desember bisa mendongkrak pariwisata Toraja dan banyak dikunjungi para wisatawan,” katanya.
(rsa)
Berita Terkait
Bangun dan Revitalisasi...
Bangun dan Revitalisasi Sistem Pendidikan Seni dan Budaya lewat ODA
Art Love U Fest 2024:...
Art Love U Fest 2024: Bertemunya Seni dan Cinta di JDC
Indonesia Bertutur 2024,...
Indonesia Bertutur 2024, Upaya Perkuat Ekosistem Budaya
Napak Jagat Nusantara...
Napak Jagat Nusantara Penampil Utama dalam Gelaran Seni Budaya untuk Meriahkan Rangkaian HUT ke-79 TNI
Lestarikan Seni Tradisional,...
Lestarikan Seni Tradisional, Relawan GMC Gelar Pentas Jathilan
Tanamkan Cinta Budaya...
Tanamkan Cinta Budaya sejak Dini, SDN 22 Jakbar Gelar Pameran Karya Seni Betawi
Berita Terkini
Ini Dia Cara ke Bandara...
Ini Dia Cara ke Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) dari Pusat Kota
53 menit yang lalu
Gempa M5,1 Guncang Barat...
Gempa M5,1 Guncang Barat Daya Bone Bolano Sulawesi Selatan
1 jam yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Indramayu
1 jam yang lalu
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
1 jam yang lalu
Wasiat Arya Wiraraja...
Wasiat Arya Wiraraja Picu Pasukan Jayakatwang Kediri Serang Kerajaan Singasari
4 jam yang lalu
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
5 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Gratiskan...
3 Negara yang Gratiskan Pendidikan Rakyatnya hingga S3
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved