Pengawasan guru daerah terpencil ditingkatkan

Senin, 29 Juli 2013 - 00:36 WIB
Pengawasan guru daerah...
Pengawasan guru daerah terpencil ditingkatkan
A A A
Sindonews.com – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), akan meningkatkan pengawasan tenaga guru yang mengabdi di daerah terpencil.

Hal tersebut dilakukan Disdikpora mengingat banyaknya tenaga guru di daerah terpencil tersebut yang tidak bisa menjalankan tugas pokok dan fungsinya dengan baik.

“Kita akan tingkatkan pengawasan guru di wilayah terpencil. Ini agar tenaga guru yang ada di daerah terpencil itu bisa diketahui seperti apa kinerjanya,”kata Kepala Disdikpora Polman, Arifuddin Toppo, Minggu (28/7/2013).

Dikatakan Arifuddin, dalam pengawasan tersebut, pihaknya akan melibatkan masyarakat setempat dengan membuka posko pengaduan masyarakat. Tentunya, dalam menjalankannya, akan dibentuk tim dan dirumuskan regulasinya.

“Dengan begini, ke depan akan diketahui kendala-kendala dalam penyelenggaraan pendidikan, khususnya bagi wilayah terpencil,”jelasnya.

Arifuddin juga menyampaikan, seiring dengan upaya pengawasan terhadap tenaga guru tersebut, Disdikpora juga nantinya akan merumuskan dalam menggenjot kinerja guru terpencil. Salah satunya adalah memberikan tunjangan tambahan.

Sebenarnya kata Arifuddin, pemberian tunjangan tambahan sudah ada.

"Tapi, kita akan lihat, jika memang itu dianggap tidak cukup, kita akan pikirkan kembali. Yang pasti, dari program yang dirumuskan, dampaknya guru harus lebih memaksimalkan tugasnya,” tandas Arifuddin.

Sebaliknya, lanjutnya, Disdikpora juga tidak akan main-main memberikan sanksi kepada guru yang kedapatan malas atau tidak maksimal dalam menjalankan tugasnya.

“Jadi, ada plus minusnya. Kalau baik, tentu akan di apresiasi, tapi kalau buruk akan diberikan sanksi,” tegasnya.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0790 seconds (0.1#10.140)