May Day, Polda Jateng terjunkan 7.342 personel

Senin, 29 April 2013 - 19:44 WIB
May Day, Polda Jateng terjunkan 7.342 personel
May Day, Polda Jateng terjunkan 7.342 personel
A A A
Sindonews.com - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah (Jateng) siap mengamankan aksi unjuk rasa Hari Buruh Internasional (May Day) 1 Mei mendatang di wilayah hukumnya. Tak tanggung – tanggung, pihak Polda Jawa Tengah menerjunkan sekira 7.342 personel-nya.

“Mereka personel gabungan, bukan hanya dari Brigade Mobil (Brimob) tapi berbagai satuan, ada Sabhara, hingga Intelkam. Penempatannya di lokasi – lokasi yang biasa digunakan untuk unjukrasa (Unra),” ungkap Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Djihartono, kepada Sindo, Senin (29/4/2013), petang.

Untuk pengamanan di Semarang, ujar dia, personel ditempatkan di sekitar Jalan Pahlawan Semarang. Polda Jawa Tengah, juga memberangkatkan dua batalion Satuan Brigade Mobil (Brimob) untuk diperbantukan tugas di Polda Metro Jaya.

Pemberangkatan sendiri dilaksanakan di Lapangan Upacara Sat Brimob Polda Jawa Tengah, Srondol, Semarang melalui upacara pelepasan pasukan.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 4.4972 seconds (0.1#10.140)
pixels