23 rumah rusak berat akibat longsor di Bandung barat

Selasa, 09 April 2013 - 23:14 WIB
23 rumah rusak berat...
23 rumah rusak berat akibat longsor di Bandung barat
A A A
Sindonews.com - Wilayah Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, kembali dilanda longsor. Hujan yang mengguyur wilayah itu sejak Senin 8 April sekira pukul 23.00 WIB hingga Selasa 9 April pukul 05.00 WIB dengan intensitas mencapai 50 mm selama beberapa jam telah menyebabkan longsor di tiga kecamatan.

Kondisi permukiman yang berada di tebing perbukitan curam dan kondisi lereng berupa lahan pertanian semusim telah menyebabkan wilayah tersebut memiliki risiko tinggi longsor.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, puluhan rumah rusak parah dan puluhan orang mengungsi ke tempat sanak saudaranya yang tidak terkena longsor.

"Tercatat 23 rumah rusak berat, 97 rumah terancam longsor dan 87 jiwa mengungsi akibat longsor di Kecamatan Gununghalu, Kecamatan Rongga dan Kecamatan Cipongkor Kabupaten Bandung Barat. Masyarakat mengungsi di saudaranya," kata dia dalam rilisnya yang diterima Sindonews, Selasa (9/4/2013) malam.

Kemudian dia menambahkan, di Kecamatan Gununghalu, longsor menyebabkan delapan rumah rusak berat yaitu Desa Sukasari dua unit, Desa Sirnajaya lima unit dan Desa Gununghalu satu unit.

"Di Ds Sukasari terdapat 10 rumah terancam dan 48 jiwa mengungsi, sedangkan di Desa Sirnajaya 15 jiwa mengungsi," tuturnya.

Dia melanjutkan, di Kecamatan Rongga terdapat tiga desa yang longsor, yaitu Desa Sukamanah delapan rusak berat, 24 jiwa mengungsi, Desa Cicadas satu rusak berat, dan Desa Cinengah satu rusak berat.

Di Kecamatan Cipongkor ada lima rumah rusak berat dan 87 rumah terancam di Desa Karangsari.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8327 seconds (0.1#10.140)