FKUB diminta bentuk Satgas lintas agama

Selasa, 05 Maret 2013 - 14:10 WIB
FKUB diminta bentuk Satgas lintas agama
FKUB diminta bentuk Satgas lintas agama
A A A
Sindonews.com - Para tokoh agama Mamuju meminta Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Mamuju membentuk satu unit satgas lintas agama. Tugas mereka adalah mengamankan setiap perayaan keagamaan di Mamuju.

Usulan itu lahir dari Ketua Parisada Hindu Darma (PHDI) Mamuju I Wayan Sipatra. Dia mengaku terinsiparasi dari persatuan umat beragama di Kabuten Gianyar, Bali.

"Disana semua pemuda lintas beragama bersatu dan bergiliran melaksanakan tugas pengamanan setiap ada kegiatan keagamaan," katanya, Selasa (5/3/2013).

Ia menjelaskan, pemuda yang beragama non Hindu bertugas menjadi pengamanan. Demikian juga sebaliknya. Mereka bekerjasama dengan pengamanan tradisonal Bali, pecalang, dan aparat keamanan.

"Ini sangat nyaman dan luar biasa," tuturnya, kemarin.

Menurutnya konflik yang muncul bukan dari paratokoh agama, tetapi para pemuda. Karena itu, setiap pertemuan FKUB unsur pemuda perlu dihadirkan. Komunikasi, katanya, penting untuk menghindari perpecahan.

Ketua FKUB Mamuju Mahyuddin Abdullah, mengatakan, gagasan itu efektif untuk mencegah konflik dan akan segera dikaji. Namun masalahnya, Kewenangan mengurusi umat beragama diserahkan ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Mamuju.

Sementara Bupati Mamuju Suhardi Duka, mengatakan, harmoni umat beragama di mamuju tidak sama dengan daerah lain. Tetapi kondisi ini tidak boleh membuat lengah. Menurutnya, persatuan dibutuhkan sebab didalamnya ada benih perpecahan yang diakibatkan oleh perbedaan.

Usulan Ketua PHBI Mamuju, kata Suhardi, positif dilakukan di Mamuju. Namun pelaksanaannya perlu juga dibicarakan dengan para tokoh adat Mamuju.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7548 seconds (0.1#10.140)