Alat berat didatangkan ke Tol Cipularang
A
A
A
Sindonews.com - Untuk menyingkirkan material longsor di Tol Cipularang, petugas mendatangkan alat berat. Karena akses menuju tol tertutup kendaraan yang antre, maka alat berat didatangkan dari arah Purwakarta dengan berjalan melawan arah (contraflow).
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Martinus Sitompul mengatakan, anggotanya dan petugas sudah ada di lokasi kejadian. Saat ini mereka menunggu alat berat untuk evakuasi atau pembersihan longsoran.
Lanjut Martinus, longsor yang menutup jalan tersebut membuat kendaraan dari arah Bandung menuju Jakarta dialihkan.
Ia menuturkan, arus dari arah Bandung menuju Jakarta dialihkan ke Padalarang dan Cikamuning via jalur arteri (Bojong Sawit-Darangdan-Cianting-Sukatani-lalu masuk Tol Ciganea Tatilihur).
"Alat berat akan didatangkan dari arah Purwakarta dengan memasuki jalur B (contra flow)," kata Martinus, via pesan singkat yang diterima wartawan, Selasa (12/2/2013).
Ia mengimbau bagi kenderaan yang berada di rest area kilometer 97 yang menuju Jakarta untuk berhati-hati karena ada kenderaan berat menuju Kilometer 100,6.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Martinus Sitompul mengatakan, anggotanya dan petugas sudah ada di lokasi kejadian. Saat ini mereka menunggu alat berat untuk evakuasi atau pembersihan longsoran.
Lanjut Martinus, longsor yang menutup jalan tersebut membuat kendaraan dari arah Bandung menuju Jakarta dialihkan.
Ia menuturkan, arus dari arah Bandung menuju Jakarta dialihkan ke Padalarang dan Cikamuning via jalur arteri (Bojong Sawit-Darangdan-Cianting-Sukatani-lalu masuk Tol Ciganea Tatilihur).
"Alat berat akan didatangkan dari arah Purwakarta dengan memasuki jalur B (contra flow)," kata Martinus, via pesan singkat yang diterima wartawan, Selasa (12/2/2013).
Ia mengimbau bagi kenderaan yang berada di rest area kilometer 97 yang menuju Jakarta untuk berhati-hati karena ada kenderaan berat menuju Kilometer 100,6.
(ysw)