Pria tua tewas usai kencan di hotel
A
A
A
Sindonews.com - Seorang pria berumur ditemukan tewas di dalam mobilnya usai berkencan dengan wanita di kamar hotel. Korban diduga terkena serangan jantung dan langsung ditinggalkan begitu saja oleh teman kencannya.
Kasmanan (58) asal Kupang Panjaan, Surabaya ditemukan tewas di dalam mobilnya yang terparkir di Hotel Kartini, Jalan Kartini, Sidoarjo, Selasa (12/2/2013) pagi. Diduga kuat, korban terkena serangan jantung setelah menenggak minuman keras.
Jenazah korban selanjutnya dibawa ke RS Bhayangkara Pusdik Porong untuk diautopsi. Sedangkan Polsek Kota Sidoarjo masih menyelidiki kasus tewasnya Kasmanan. Termasuk, mencari wanita menjadi teman kencan korban yang saat kejadian melarikan diri.
Menurut keterangan Ahmad, penjaga hotel, Kasmanan chek ini sekitar pukul 02.00 WIB dengan meninggalkan identitas KTP. Dia datang sendirian mengendarai mobil pik up Daihatsu Grand Max Nopol L 9042 S warna silver.
Setelah penjaga menyerahkan kunci, dari belakang datang seorang wanita yang diduga kuat teman kencan korban.
Sekira pukul 05.15 WIB tiba-tiba teman wanita korban keluar dan menelepon temannya.
Tak lama kemudian teman pria korban datang mengendarai Yamaha Mio dan menuju ke kamar korban.
"Saat saya di resepsionis dimintai tolong untuk membopong tubuh korban ke mobil. Katanya korban sakit dan mau dibawa ke rumah sakit," ujar Ahmad.
Ternyata, sekitar pukul 06.00 WIB, korban ditemukan tewas di dalam mobil pikupnya. Sedangkan teman wanita korban dan teman prianya meninggalkan lokasi kejadian.
Pihak hotel langsung menghubungi Polsek Kota Sidoarjo yang kemudian datang melakukan olah tempat kejadian perkara.
Kapolsek Kota Sidoarjo Kompol H. Mujiono saat dikonfirmasi mengatakan jika di tubuh korban tidak ada tanda-tanda bekas kekerasan. Diduga, korban meninggal dunia setelah minum minuman keras dicampur suplemen.
"Kita masih menunggu hasil otopsi untuk mengetahui penyebab meninggalnya korban," ujarnya.
Kasmanan (58) asal Kupang Panjaan, Surabaya ditemukan tewas di dalam mobilnya yang terparkir di Hotel Kartini, Jalan Kartini, Sidoarjo, Selasa (12/2/2013) pagi. Diduga kuat, korban terkena serangan jantung setelah menenggak minuman keras.
Jenazah korban selanjutnya dibawa ke RS Bhayangkara Pusdik Porong untuk diautopsi. Sedangkan Polsek Kota Sidoarjo masih menyelidiki kasus tewasnya Kasmanan. Termasuk, mencari wanita menjadi teman kencan korban yang saat kejadian melarikan diri.
Menurut keterangan Ahmad, penjaga hotel, Kasmanan chek ini sekitar pukul 02.00 WIB dengan meninggalkan identitas KTP. Dia datang sendirian mengendarai mobil pik up Daihatsu Grand Max Nopol L 9042 S warna silver.
Setelah penjaga menyerahkan kunci, dari belakang datang seorang wanita yang diduga kuat teman kencan korban.
Sekira pukul 05.15 WIB tiba-tiba teman wanita korban keluar dan menelepon temannya.
Tak lama kemudian teman pria korban datang mengendarai Yamaha Mio dan menuju ke kamar korban.
"Saat saya di resepsionis dimintai tolong untuk membopong tubuh korban ke mobil. Katanya korban sakit dan mau dibawa ke rumah sakit," ujar Ahmad.
Ternyata, sekitar pukul 06.00 WIB, korban ditemukan tewas di dalam mobil pikupnya. Sedangkan teman wanita korban dan teman prianya meninggalkan lokasi kejadian.
Pihak hotel langsung menghubungi Polsek Kota Sidoarjo yang kemudian datang melakukan olah tempat kejadian perkara.
Kapolsek Kota Sidoarjo Kompol H. Mujiono saat dikonfirmasi mengatakan jika di tubuh korban tidak ada tanda-tanda bekas kekerasan. Diduga, korban meninggal dunia setelah minum minuman keras dicampur suplemen.
"Kita masih menunggu hasil otopsi untuk mengetahui penyebab meninggalnya korban," ujarnya.
(ysw)