Jalan Lingkar Selatan Sukabumi dibuka

Selasa, 29 Januari 2013 - 13:35 WIB
Jalan Lingkar Selatan...
Jalan Lingkar Selatan Sukabumi dibuka
A A A
Sindonews.com - Lingkar Selatan Sukabumi, Jawa Barat, sudah difungsikan. Jalan yang melingkari Kota Sukabumi dan sebagian Kabupaten Sukabumi ini memiliki panjang hampir tujuh kilometer.

Lingkar Selatan Sukabumi ini diharapkan bisa meminimalkan kemacetan di daerah yang berbatasan dengan Cianjur dan Bogor itu.

"Sudah selesai, sudah dibuka. Memang pemangunan jalan baru perlu ada perbaikan, tapi sudah berfungsi," kata Gubernur Jabar Ahmad Heryawan (Aher), di Bandung, Selasa (29/1/2013).

Aher menuturkan, pembangunan Lingkar Selatan Sukabumi itu meneruskan pembangunan Gubernur Jabar sebelumnya, yakni Dani Setiawan.

"Rintisannya sejak penduhuluan saya jaman Dani Setiawan, ini meneruskan," jelasnya.

Aher menjelaskan, sebelum membangun jalan melingkar ini, daerah tersebut sering dilanda kemacetan lalulintas. Lalu Gubernur Dani membangun jalan lingkar. Namun jalan tersebut masih harus perbaikan yang dilakukan di saat Aher menjabat gubernur Jabar.

Dengan adanya lingkar Sukabumi, kendaraan yang akan ke Bogor tidak harus ke kota Sukabumi, tapi bisa langsung melewati lingkar Sukabumi dengan masuk dari Cisaat, Sukabumi, yang keluarnya di Sukaraja, Sukabumi.

Sedangkan kendaraan dari juga tidak harus masuk Kota Sukabumi, tetapi masuk Sukaraja yang keluarnya di Cisaat Sukabumi. Jalan ini juga menjadi alternatif menuju Pelabuhan Ratu.

"Ini akan berakibat cukup bagus bagi kemacetan dan kecepatan bagus akan tertolong dengan baik," katanya.

Selain itu, dengan berfungsinya Lingkar Selatan Sukabumi diharapkan merangsang percepatan industri. Lanjutnya, ketika ada pembangunan infrastruktur akan diikuti percepatan industri.

Dia berharap percepatan industri itu bisa bermanfaat bagi masyarakat, misalnya dengan terbukanya lapangan kerja, namun sambil tetap menjaga ingkungan.

"Kita harapakan seperti itu," tukasnya.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8883 seconds (0.1#10.140)