Fasilitas kesehatan di perbatasan Jateng minim

Minggu, 27 Januari 2013 - 17:01 WIB
Fasilitas kesehatan...
Fasilitas kesehatan di perbatasan Jateng minim
A A A
Sindonews.com - Akses layanan kesehatan bagi masyarakat di wilayah Plampang I Desa Kalirejo, Kecamatan Kokap, yang berbatasana dengan kabupaten Purworejo, Jawa Tengah (Jateng), masih terbatas.

Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) yang ada, hanya buka dua hari dalam setiap minggunya.
Sedangkan untuk melakukan pemeriksaan di Puskesmas jaraknya cukup jauh.

“Kadang harus menunggu sampai sakitnya parah, kalau pas jadwal Poskesdes tutup,” kata Tukirin warga Plampang I, Purworejo, Jateng, Minggu (27/1/2013).

Warga berharap, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulonprogo bisa menambah tenaga kesehatan yang ada, agar poskesdes yang ada bisa buka setiap hari. Selama ini layanan hanya pada hari Selasa dan Sabtu mulai pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB.

Itupun cukup ramai dan banyak warga yang antri. Menurutnya, kondisi ekonomi warga di Plampang juga kurang bagus. Mayoritas warganya mengandalkan dari kebun atau mengelola kebun.

Hal inilah membuat sarana kesehatan dan sanitasi juga terbatas. Saat musim kemarau warga cukup sulit mendapatkan air bersih. Kadang harus berjalan puluhan kilometer jika tidak ada distribusi air bersih.

“Kita cukup senang dengan adanya baksos seperti ini, dan semoga rutin kedepan ada terus,” jelasnya.

Ungkapan rasa syukur juga disampaikan oleh Tukiman (60), yang memperoleh kacamata gratis. Kacamata ini baginya sangat penting untuk membaca dan mengaji. Selama ini dia sulit membaca karena penglihatanya mulai kabur.

“Saya belum pernah memiliki, ini sangat saya perlukan,” ujarnya.

Staff Pendayagunaan Yayasa Amanah Takaful (YAT) Ahmad Yani mengatakan bantuan ini berasal dari dana zakat dari nasabah dan karyawan Takaful yang bergerak dibidang asuransi keluarga. Program seperti ini sudah rutin dilaksanakan untuk membantu masyarakat.

“Bantuan sumur disini akan kita jadikana pilot project. Kedepan kita juga akan bantu di Gunungkidul,” ucapnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1183 seconds (0.1#10.140)