Cabuli bocah SD, bos gula merah dibekuk

Jum'at, 25 Januari 2013 - 13:36 WIB
Cabuli bocah SD, bos...
Cabuli bocah SD, bos gula merah dibekuk
A A A
Sindonews.com - Yatin Sugiarno alias Atin (43), bos gula merah asal Jalan Pesantren, RT 01/06, Kelurahan Kedunghalang, Bogor Utara, Kota Bogor, dibekuk Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Sat Reskrim Polres Bogor Kota.

Berdasarkan informasi yang terhimpun, dia dibekuk karena diduga telah mencabuli Fazrin Nurhidayah (13), pelajar kelas 5 SDN Kedunghalang III sebanyak lima kali.

"Kasus pencabulan ini terungkap setelah Marlina Yusuf (43), ibu korban melapor ke Polres Bogor Kota. Anaknya sering meringis kesakitan di alat kelaminya. Setelah ditanyai ke korban, ternyata telah dicabuli pelaku yang merupakan tetangganya sendiri," ujar Kapolres Bogor Kota AKBP Bahtiar Ujang Purnama, Jumat (25/1/2013).

Lebih lanjut, dia menjelaskan, setelah mendapatkan laporan pihaknya langsung melakukan penangkapan dan pemeriksaan. "Pelaku kami tangkap setelah diamankan warga sekitar," terangnya.

Dihadapan petugas, pelaku mengaku spontan memperkosa anak tetangganya karena sudah lama tidak berhubungan dengan istrinya. "Saya datang ke rumah korban untuk membeli telur. Saat itu korban sedang mandi, saat itulah birahi saya bangkit untuk mencabulinya," terang Atin mengakui.
(san)
Berita Terkait
405 Personel Polisi...
405 Personel Polisi Disiagakan Jaga Sidang Perdana Terdakwa Dugaan Pencabulan MSAT
Terdakwa Pencabulan...
Terdakwa Pencabulan Santriwati MSAT Dituntut Hukuman 16 Tahun Penjara
Terdakwa Pencabulan...
Terdakwa Pencabulan Santri Ini Menutupi Wajahnya Saat Disidang
Iming-imingi Rp25 Ribu,...
Iming-imingi Rp25 Ribu, Paman Bejat Cabuli Keponakan Berusia 9 Tahun
Drama Mencekam Penangkapan...
Drama Mencekam Penangkapan Anak Kiai Jombang Berakhir, MSAT Menyerahkan Diri ke Polisi
Cabuli Muridnya, Guru...
Cabuli Muridnya, Guru Les di Prabumulih Ditangkap Polisi
Berita Terkini
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
5 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Warga Bogor Tewas Kecelakaan...
Warga Bogor Tewas Kecelakaan di Cinere Depok, Sopir Truk Ekspedisi Diamankan
1 jam yang lalu
Hasto PDIP Didakwa Suap...
Hasto PDIP Didakwa Suap Rp600 Juta ke Komisioner KPU Wahyu Setiawan
3 jam yang lalu
Banjir Besar Landa Kota...
Banjir Besar Landa Kota Padangsidimpuan, Mobil Terseret Arus hingga Rumah Porak-poranda
4 jam yang lalu
Infografis
Konsumsi Gula Harian...
Konsumsi Gula Harian Jangan Lebih dari 6 Sendok Teh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved