Razia losmen, 17 pasangan diamankan

Selasa, 08 Januari 2013 - 13:27 WIB
Razia losmen, 17 pasangan...
Razia losmen, 17 pasangan diamankan
A A A
Sindonews.com - Pasca ditutupnya kawasan lokalisasi Bangunsari, pemerintah daerah Jawa Timur (Jatim) terus memberikan perhatian ekstra. Benar saja, praktik dikawasan tersebut ternyata masih kerap kali dijadikan ajang kumpul kebo.

Dalam razia yang dilakukan kepolisian Tanjung Perak, pihaknya mendapati 17 pasangan. Hal itu diungkapkan Kasubag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Lily Djafar.

"Mereka dari dua dua losmen kawasan Bangunsari yakni Losmen Lestari dan Srikandi," kata Lily kepada Wartawan, di Mapolres Tanjung Perak, Jatim, Selasa (8/1/2013).

Menurutnya, razia yang dilakukan ini sesuai dengan komitmen bahwa lokalisasi tersebut sudah tutup. Artinya, sudah tidak ada praktik prostitusi dalam bentuk apapun.

Razia tersebut juga dilakukan karena berdasarkan laporan warga yang menyebutkan prostitusi tidak dilakukan di sejumlah wisma melainkan di beberapa losmen.

"Hasilnya memang banyak pasangan mesum yang menginap di losmen-losmen tersebut," katanya.
Selanjutnya, para pasangan 'kumpul kebo' ini akan dibuatkan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) dan akan dikirim ke Pengadilan untuk menjalani sidang Tindak Pidana Ringan (Tipiring).

Lily juga menegaskan, pihaknya akan intens melakukan razia-razia di kawasan lokalisasi Bangunsari. Hal itu untuk mengamankan komitmen pasca lokalisasi tersebut tutup.

Sementara data yang dihimpun, sejak seminggu terakhir setidaknya ada 55 pasangan kumpul kebo yang terjaring razia Polisi. Mereka dijaring dari sejumlah losmen di sekitar lokalisasi.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0773 seconds (0.1#10.140)