Tokoh Adat Komoro tewas, warga suku mengamuk

Minggu, 02 Desember 2012 - 22:57 WIB
Tokoh Adat Komoro tewas, warga suku mengamuk
Tokoh Adat Komoro tewas, warga suku mengamuk
A A A
Sindonews.com - Ratusan warga Suku Komoro mengamuk dan menduduki kantor DPRD Kabupaten Mimika, Papua. Aksi ini di picu tewasnya salah satu warga sekaligus tokoh masyarakat Komoro yang di aniaya oleh menantunya sendiri.

Sambil membawah senjata tajam, berupa parang tombak dan bambu runcing, ratusam massa dari Suku Komoro menduduki halaman kantor DPRD Mimika. Warga sempat melakukan pengrusakan melempari kaca jendela kantor DPRD, Minggu (2/12/2012).

Aksi warga ini di picu atas meninggalnya salah satu warga tokoh masyarakat suku Komoro, Apolo Ekikitaro yang juga merupakan Kepala Sekolah Dasar di Timika, Papua.

Almarhum meninggal akibat di aniaya hingga tewas oleh menantunya sendiri yang berasal dari suku lain. Beruntung aksi pengrusakan tidak berlangsung lama setelah polisi yang berjaga di DPRD menenangkan warga.

Bahkan massa yang marah mengancam akan melakukan sweeping terhadap warga dari suku pelaku.

Sampai saat ini jenazah korban penganiayaan masih disemayamkan di depan kantor DPRD.

Penganiayaan terhadap korban sendiri terjadi pada kemarin (Sabtu, 1 Desember 2012) malam. Saat itu pelaku yang sedang mabuk menganiaya korban dengan menggunakan senjata tajam hingga tewas. Pelaku kini telah di amankan oleh polisi.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1489 seconds (0.1#10.140)