Perbaiki atap sekolah, guru SD tewas

Selasa, 06 November 2012 - 17:58 WIB
Perbaiki atap sekolah, guru SD tewas
Perbaiki atap sekolah, guru SD tewas
A A A
Sindonews.com – Mahrom (38), guru kelas VI SDN Cimurah 2 Kecamatan Karangpawitan tewas setelah terjatuh dari atap sekolah sekitar pukul 11.30 WIB. Sebelum terjatuh, warga Jalan Karacak, Kecamatan Garut Kota ini tengah turut membantu para pekerja yang sedang memperbaiki atap ruang kelas rusak di sekolah tersebut.

Diduga, korban tewas karena mengalami benturan hebat pada kepalanya. Pasalnya, saat terjatuh, kepala korban langsung membentur tanah.

“Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Darat Guntur oleh warga dan guru-guru yang masih ada di sana. Dia sempat tidak sadarkan diri setelah terjatuh. Tak lama setelah tiba, dokter rumah sakit menyatakan dia meninggal,” ungkap Kepala Desa Cimurah U Sopian menjelaskan, Selasa (6/11/2012)

Dari informasi yang diterimanya, para guru di sekolah tersebut sudah menyarankan agar korban segera pulang usai mengajar. Sebab, saat itu ibu korban yang sudah renta tengah menunggu di rumahnya.

“Korban tidak mengindahkan anjuran para guru. Katanya, ia ingin menyibukan diri di sekolah. Ia mengaku kesal bila berdiam diri di rumah,” imbuhnya.
(azh)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6718 seconds (0.1#10.140)