Karyawan Pabrik Kayu Lapis di Luwu Meninggal Tertarik Mesin

Jum'at, 01 April 2022 - 18:57 WIB
loading...
Karyawan Pabrik Kayu...
Insiden kecelakaan kerja terjadi di area pabrik kayu lapis milik PT Sumber Graha Sejahtera (SGS) di Kecamatan Bua Kabupaten Luwu, Jumat, (1/4/2022). Foto: Sindonews/Chaeruddin
A A A
LUWU - Insiden kecelakaan kerja terjadi di area pabrik kayu lapis milik PT Sumber Graha Sejahtera (SGS) di Kecamatan Bua Kabupaten Luwu, Jumat, (1/4/2022) sekira pukul 02.30 dini hari.

Kecelakaan ini mengakibatkan karyawan bernama Nurhidayah (41), meninggal dunia. Korban mengalami luka pada bagian kepala setelah rambutnya tertarik masuk dalam mesin Reling Continus Drayer yang sedang berputar.



"Dari keterangan saksi bahwa korban sementara menyapu di bawah mesin yang sedang nyala atau bekerja. Kemudian tanpa sengaja kerudung korban menyentuh dan tertarik oleh mesin Reling Continus Drayer yang sedang berputar," ujar Kasat Reskrim Polres Luwu, AKP Jon Paerunan.

Sehingga kata dia, rambut dan kepala korban ikut tertarik dan terbentur, lalu kerudung korban terlilit pada leher korban dan susah bernafas.

Meski sempat mendapat pertolongan oleh karyawan lain, dengan segera mematikan mesin, kata dia, namun nyawa korban tidak bisa tertolong.

"Korban sempat dievakuasi dan dilarikan ke Puskesmas Bua, namun tidak dapat tertolong dan dinyatakan meninggal dunia. Adapun luka yang di alami korban yakni tanda hitam melingkar dileher seperti lilitan," ujar Kasat Reskim.

Untuk diketahui korban bernama Nurhidayah ini merupakan warga Jalan Lingkar Kelurahan Tampumia Radda Kecamatan Belopa Kabupaten Luwu . Menjadi karyawan PT SGS korban bersama satu orang anaknya ngekos di Kelurahan Sakti Kecamatan Bua, sekira 2 kilometer dari lokasi pabrik.

Setelah pemeriksaan jenazah, keluarga korban kemudian menerima nya dan membawanya ke rumah orang tua korban yakni di Desa Botta Kecamatan Suli Kabupaten Luwu.



Aparat Kepolisian Polres Luwu, telah melakukan identifikasi lokasi kejadian dan memeriksa 2 orang saksi yakni Arif Hanafi dan dan Ayyub. Keduanya rekan kerja korban di lokasi pabrik.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Truk Terjun ke Jurang...
Truk Terjun ke Jurang Pesisir Barat Lampung, 3 Orang Tewas
Ngeri! Wisatawan Jatim...
Ngeri! Wisatawan Jatim Park Batu Terlempar dari Wahana Permainan 360 Pendulum
Kecelakaan Maut di Tol...
Kecelakaan Maut di Tol Ngawi, 3 Orang Tewas dan 2 Terluka
Tabrakan Beruntun di...
Tabrakan Beruntun di Tol Cijago, Sopir Truk Boks Logistik Minimarket Diamankan
Bupati Kuansing Alami...
Bupati Kuansing Alami Kecelakaan di Jalan Taluk Kuantan-Pekanbaru, Mobil Ringsek
Mobil Tabrak Truk Tronton...
Mobil Tabrak Truk Tronton di Tol Malang, 1 Orang Tewas dan 2 Luka Berat
Tabrakan Maut Minibus...
Tabrakan Maut Minibus Vs Bus di Gresik, 7 Orang Tewas
Warga Sukoreno Tewas...
Warga Sukoreno Tewas Ditabrak Mobil di Jalan Jogja-Wates Kulon Progo
Kecelakaan Maut di Koja,...
Kecelakaan Maut di Koja, 2 Remaja Tewas
Rekomendasi
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
7 Fadilah Surat Maryam...
7 Fadilah Surat Maryam Ayat 30-35, Nomor Terakhir Meningkatkan Keimanan
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana...
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana Tugas Dirjen Imigrasi Gantikan Saffar M Godam
Berita Terkini
Rektor UI Berhentikan...
Rektor UI Berhentikan Dokter PPDS Cabul Rekam Mahasiswi Mandi usai Ditetapkan Tersangka
54 menit yang lalu
Ustaz Abdul Somad Resmi...
Ustaz Abdul Somad Resmi Diangkat Jadi Direktur LP3N
1 jam yang lalu
Modus Salurkan Kredit...
Modus Salurkan Kredit Fiktif, Pegawai BUMDes di Kulonprogo Korupsi Rp1,058 Miliar
2 jam yang lalu
Pramono dan EJ Sport...
Pramono dan EJ Sport Dukung Jakarta Menuju Kota Sepeda Internasional
3 jam yang lalu
Tiga Orang Pekerja Hendak...
Tiga Orang Pekerja Hendak Pasang Tiang Wi-Fi di Cibinong Tewas Kesetrum
3 jam yang lalu
Pelamar PPSU dan PJLP...
Pelamar PPSU dan PJLP di Balai Kota Membeludak, Pramono: Pendaftaran di Kelurahan
5 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved