Kasus bentrok PTPN VII Ogan Ilir disidangkan

Kamis, 04 Oktober 2012 - 00:44 WIB
Kasus bentrok PTPN VII...
Kasus bentrok PTPN VII Ogan Ilir disidangkan
A A A
Sindonews.com - Insiden bentrok terjadi di PTPN VII Cinta manis Desa Sribandung, Kabupaten Oan Ilir Sumatra Selatan, Juli lalu, telah menetapkan sembilan tersangka. Kesembilan orang tersangka merupakan warga Desa Sribandung, Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir (OI) itu mulai disidangkan di Pengadilan Negeri Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

Sidang dengan agenda pembacaan dakwaan dipimpin Hakim Ketua Khusaini yang merupakan ketua pengadilan negeri Kayuagung, dengan hakim anggota Teguh Arifianto dan Frans Efendi Manurung.

Terdakwa antara lain Lukman hakim, Suhadi, Maulana, Mahdi, Risamwan, Hermanto, Anuwar, Nano rahmansyah dan Sumardi datang ke PN Kayuagung didampingi kuasa hukumnya dari tim Advokasi hukum dan pencari fakta Cinta Manis, Mualimin SH dan rekan.

Dalam surat dakwaan yang di bacakan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU), kesembilan terdakwa terlibat dalam aksi bentrok. Saat dilakukan sweeping polisi di tangan para terdakwa ditemukan senjata taam.

Akibat perbuatan itu para terdakwa diancam pidana berdasarkan ketentuan pasal 2 ayat (1) UU RI no 12 tahun 1951. jo UU RI No 1 tahun 1961.

Neno, salah seorang terdakwa menyangkal dakwaan itu. Usai persidangan dia membantah semua tuduhan yang dilontarkan melalui surat dakwaan. Senjata tajam yang dia bawa saat ada razia polisi bukan untuk perusakan.

”Memang saya bawa sajam, tapi saya tidak untuk merusak atau untuk hal yang lainya, saya juga tidak ikut demo, waktu itu saya kebetulan lewat dan dihadang Polisi,” ungkapnya.

Sementara itu, Mualimi selaku kuasa hukum para terdakwa mengatakan, pihaknya akan terus mendampingi para terdakwa hingga proses hukum selesai. ”Kita lihat fakta-fakta di pengadilan nanti, kemudian nanti kita lihat dan dengar dulu bagaimana keterangan para saksi yang dihadirkan pada agenda sidang berikutnya nanti,” tambahnya.
(lns)
Berita Terkait
Rampas Sepeda Motor...
Rampas Sepeda Motor Picu Tawuran Antar 2 Kelompok Pemuda di Medan
Remaja 15 Tahun Korban...
Remaja 15 Tahun Korban Tawuran di Makassar Terkena Anak Panah di Dada
Tragis, 37 Warga Pubabu...
Tragis, 37 Warga Pubabu Besipae Diserang Warga Desa Tetangga
Breaking News! Abepura...
Breaking News! Abepura Papua Mencekam 2 Kelompok Warga Bentrok Terdengar Suara Tembakan
Cegah Bentrok, Bupati...
Cegah Bentrok, Bupati Tapsel Minta Jajarannya Peka Situasi Keamanan
Bentrok Antar Warga...
Bentrok Antar Warga 2 Desa di Tapsel: 3 Orang Luka Tembak Senapan Angin
Berita Terkini
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
3 jam yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
3 jam yang lalu
Infografis
Irlandia Dukung Kasus...
Irlandia Dukung Kasus Genosida Gaza, Israel Tutup Kedubesnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved