Residivis pecah kaca di tembak mati

Jum'at, 17 Agustus 2012 - 10:23 WIB
Residivis pecah kaca...
Residivis pecah kaca di tembak mati
A A A
Sindonews.com - Kerap kali keluar masuk penjara spesialis pecah kaca ditembak mati oleh anggota Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Surabaya, Jawa Timur (Jatim), Jumat (17/8/2012) dini hari. Diketahui korban bernama Pieter Attapari (49) Warga Teluk Nibung III/32 Tanjung Perak, Surabaya, Jatim.

"Selain spesialis pecah kaca, pelaku ini adalah residivis dan sudah enam kali keluar masuk penjara," kata Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Farman di ruang Jenazah RSUD Dokter Soetomo Surabaya, Jatim, Jumat (17/8/2012).

Farman mengatakan, rekam jejak pelaku ini pernah dua kali ditangkap di Polres Sidoarjo, Polwiltabes yang kini menjadi Polrestabes Surabaya, dan Polda Jatim. Terakhir pelaku berhasil ditangkap oleh Polda Jatim belum lama ini setelah melakukan aksinya di kawasan Masjid Al-Akbar, Surabaya. Sasarannya adalah mobil yang diparkir atau ditinggal pemiliknya.

Sedangkan saat ditembak itu, pria bertumbuh gemuk ini sedang beraksi memecah kaca mobil yang terparkir di kawasan Jalan Gayungan, Surabaya. Pelaku beraksi bersama seorang rekannya yang saat ini masih dalam pengejaran petugas.

"Pelaku ini terkadang single fighter. Artinya, beraksi sendirian," terang Farman.

Saat melakukan aksinya memecahkan kaca mobil, pelaku kepergok kedua tersangka ini berusaha untuk kabur dengan cara melawan petugas. Walau demikian, petugas tidak langsung menembak ke arah si pelaku, melainkan diberikan tembakan peringatan ke atas. Namun, hal itu tidak digubris oleh para pelaku, mereka masih saja berusaha untuk kabur.

Hingga akhirnya, petugas menghadiahi dua butir timah panas tepat di dada pelaku usai diberi tembak peringatan. Sementara, tersangka satunya berhasil kabur.

Selain menumbangkan pelaku, Polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa, pisau belati, tiga Unit telphon genggam, satu unit laptop, Kunci T dan Paving untuk memecah kaca mobil. "Kami masih memburu rekan pelaku. Yang saat kejadian ini berhasil kabur," tandasnya.

Selanjutnya jenazah pelaku langsung dibawa ke Kamar Jenazah RSUD Dokter Soetomo.
(mhd)
Berita Terkait
Waspada, Kriminalitas...
Waspada, Kriminalitas Intai Pesepeda
Kriminalitas Jalanan...
Kriminalitas Jalanan Picu Ketakutan Masyarakat
Saatnya Deteksi Dini...
Saatnya Deteksi Dini Kriminalitas Remaja
Jangan Acuhkan Potensi...
Jangan Acuhkan Potensi Kasus Kriminalitas Jalanan
Waspada Penipuan, Kriminalitas...
Waspada Penipuan, Kriminalitas Digital Terus Mengintai
Pandemi Membuat Anomali...
Pandemi Membuat Anomali Kriminalitas Jelang Ramadan
Berita Terkini
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
3 menit yang lalu
Sungai Cimande Meluap,...
Sungai Cimande Meluap, 718 Rumah di Sumedang Terendam Banjir
36 menit yang lalu
Dentuman Keras Iringi...
Dentuman Keras Iringi Erupsi Gunung Marapi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
2 jam yang lalu
Kisah Mantan KSAD Jenderal...
Kisah Mantan KSAD Jenderal Dudung yang Ditempeleng Mayor Gaga-gara Koran Jatuh
2 jam yang lalu
Kepala Dinas dan Tiga...
Kepala Dinas dan Tiga Anggota DPRD OKU Terjaring OTT KPK
3 jam yang lalu
Banjir Landa 7 Desa...
Banjir Landa 7 Desa di Bojonegoro, 1 Warga Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Infografis
Jusuf Muda Dalam, Menteri...
Jusuf Muda Dalam, Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved