Jenazah tak dikenal berhasil diidentifikasi

Selasa, 07 Agustus 2012 - 14:53 WIB
Jenazah tak dikenal...
Jenazah tak dikenal berhasil diidentifikasi
A A A
Sindonews.com - Satu Jenazah korban kecelakaan maut yang melibatkan bus Harapan Jaya dengan truk dan dua sepeda motor di Jalan Raya Trosobo, Sidoarjo, yang sebelumnya tidak diketahui identitasnya akhirnya teridentifikasi. Jenazah tersebut adalah Anton Kurniawan, Warga Dusun Sentul Desa Karangrejo, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri.

"Sudah teridentifikasi atas nama Anton Kurniawan, umur 30 tahun," kata Nanang Pramono, Kepala Jasa Raharja Sidoarjo menjelaskan, Selasa (7/8/2012).

Dengan terungkapnya identifikasi ini, semua data dan alamat korban tewas sudah bisa dikenali. Sementara, sejumlah keluarga berdatangan untuk menjemput sanak keluarganya itu.

"Terungkapnya identitas ini karena ada keluarga yang bersangkutan datang dan mengenali jenazah tersebut," ujarnya.

Sebelumnya, kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Trosbo, Sidoarjo. Dalam insiden itu mengakibatkan delapan orang dinyatakan tewas dan 42 orang luka-luka.

Para korban kecelakaan antara Dump Truk dan Bus Harapan Jaya ini dirawat di dua Rumah sakit yakni, RS Anwar Medika Krian dan RS Siti Khodijah, Sepanjang, Sidoarjo.
(azh)
Berita Terkait
Banyak Korban Jiwa,...
Banyak Korban Jiwa, Kasus Kecelakaan di Jalan Tol Masih Tinggi
Hati-hati! Ini 4 Faktor...
Hati-hati! Ini 4 Faktor Utama Penyebab Kecelakaan di Jalan Tol
Prancis Ganti Nama Kecelakaan...
Prancis Ganti Nama Kecelakaan Lalu Lintas Fatal Jadi Pembunuhan Lalu Lintas
Polisi Ini Rela Menambal...
Polisi Ini Rela Menambal Jalan Berlubang Demi Mencegah Lakalantas
Kecelakaan Maut di Jalan...
Kecelakaan Maut di Jalan Raya Bogor, Seorang Perempuan Tewas
Risiko Kecelakaan Lalu...
Risiko Kecelakaan Lalu Lintas Tinggi, JRP Lakukan Ini
Berita Terkini
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
4 menit yang lalu
Sungai Cimande Meluap,...
Sungai Cimande Meluap, 718 Rumah di Sumedang Terendam Banjir
38 menit yang lalu
Dentuman Keras Iringi...
Dentuman Keras Iringi Erupsi Gunung Marapi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
2 jam yang lalu
Kisah Mantan KSAD Jenderal...
Kisah Mantan KSAD Jenderal Dudung yang Ditempeleng Mayor Gaga-gara Koran Jatuh
2 jam yang lalu
Kepala Dinas dan Tiga...
Kepala Dinas dan Tiga Anggota DPRD OKU Terjaring OTT KPK
3 jam yang lalu
Banjir Landa 7 Desa...
Banjir Landa 7 Desa di Bojonegoro, 1 Warga Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Dikecam...
Negara-negara Arab Dikecam karena Tak Berani Melawan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved