Karyawan vila nyaris perkosa bocah asal Ausie

Jum'at, 15 Juni 2012 - 06:30 WIB
Karyawan vila nyaris perkosa bocah asal Ausie
Karyawan vila nyaris perkosa bocah asal Ausie
A A A
Sindonews.com - Aksi kekerasan terhadap anak kembali terjadi. Kali ini menimpa AW (9) asal Australia.

Dia nyaris diperkosa Petrus (33) di Vila Bali Gita Banjar Karang Dalam II Desa Bongkasa Pertiwi, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Bali.

Peristiwa dialami AW terjadi pada Minggu 10 Juni 2011 sekira pukul 02.00 Wita, saat korban tidur seorang diri di sebuah kamar di vila itu dengan pintu kamar tidak terkunci.

Saat kejadian, kedua orang tuanya berada di vila terpisah yang jaraknya masih berdekatan dengan vila tempat korban tidur.

Pelaku yang sudah memiliki istri dan dua oang anak tersebut berhasil mengendap masuk masuk vila dan dengan mmudah mengangkat tubuh bocah ingusan lanjut dibawa keluar dengan maksud hendak digagahi.

Pelaku merupakan karyawan sekaligus sebagai sopir di vila tersebut.

"Korban mengira yang mengangkat adalah ayahnya sehingga diam saja," bisik sumber di Polres Badung, Kamis (14/6/2012).

Petrus yang sudah dirasuki nafsu birahinya lalu membopong korban ke halaman kebun vila, dan mulai memegang-megang bagian kemaluan korban.
Dengan cepat pelaku berhasil melepaskan celana dalam sehingga korban dalam kondisi telanjang.

Korban yang akhirnya tersadar jika bagian kemaluannya tengah digerayangi pelaku langsung tersadar bahwa pria tersebut bukan ayahnya sehingga sontak berteriak.

Saat korban teriak, pelaku lari dan meninggalkan celana dalamnya. Pelaku kembali masuk kamar dan mengunci pintu dan berpura-pura tidur.

Namun sekuriti vila yang mendengar teriakan korban sempat melihat pelaku lari masuk kamar.

Keesokan harinya, setelah polisi melakukan penyelidikan berdasar laporan keluarga korban menemukan ada celana dalam pelaku sehingga dijadikan sebagai barang bukti.

Meski telah ditemukan barang bukti berupa celana dalam warna merah, namun awalnya pelaku tidak mengakui perbuatannya saat diperiksa petugas.

Namun setelah didesak dalam introgasi diperkuat keterangan korban yang menunjuk Petrus adalah pria yang hendak memperkosa dan saksi sekuriti akhirnya pelaku mengakui semua perbuatannya.

Kapolres Badung, AKBP Beny Arjanto membenarkan adanya laporan kasus tersebut."Pelaku sudah kami amankan dan masih dalam pemeriksaan intensif," tegas Benny.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3088 seconds (0.1#10.140)
pixels