Jero Wacik kirim 4 truk sembako ke Bangli
A
A
A
Sindonews.com - Kementerian ESDM mengirim bantuan sembako guna membantu korban bencana alam di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali.
Rencananya bantuan didistribusikan ke tujuh desa di Kecamatan Kintamani, yang rusak parah diterjang longsor dan banjir bandang pada 13 dan 14 Maret 2012 lalu.
Menteri ESDM Jero Wacik bersama tim Kementerian ESDM turun ke lokasi bencana. Untuk tahap awal, bantuan diprioritaskan ke empat desa yang nyaris terisolir akibat longsor yakni Desa Blandingan, Songan, Desa Batur dan Desa Sukawana.
"Rombongan Kementerian ESDM menurunkan empat truk bantuan berbagai bahan pokok ke lokasi bencana," kata tokoh Warga Desa Songan, Kintamani I Ketut Ridet dihubungi lewat telepon, Sabtu (17/3/2012).
Ridet menyebutkan, sumbangan bahan pokok langsung didistribusikan ke warga yang terkena longsor dan banjir bandang.
Hanya saja, karena akses masuk ke beberapa desa di sekitar Danau Batur itu, belum bisa diakeses kendaraan besar sehingga tim relawan dan warga harus bekerja ekstra keras ke lokasi.
Pihaknya menerjunkan tim tanggap bencana untuk membantu menyalurkan bahan pokok seperti mie instran, air mineral, beras, sarden hingga obat-obatan ringan.
"Petugas, relawan dan warga lainnya menyisir rumah-rumah penduduk yang terkena longsor dengan berjalan kaki," imbuh Ridet yang juga fungsionaris DPD Partai Demokrat Bali ini.
Semua bantuan bahan pokok itu didatangkan dari Denpasar diangkut truk milik TNI Angkatan Laut dan armada umum lainnya.
Hal sama disampaikan Ketua DPC Partai Demokrat Bangli Komang Carles, pihaknya akan mengawal dan memastikan sumbangan dari Jero Wacik dan Kementerian ESDM langsung diterima korban longsor.
Charles menambahkan, Bupati Bangli I Made Gianyar bersama pejabat, Dinas Sosial, unsur dari Tagana, Tim SAR dan kepolisian ikut turun terjun ke lokasi memberikan bantuan dan memantau pencarian satu korban yang belum ditemukan.
Rencananya bantuan didistribusikan ke tujuh desa di Kecamatan Kintamani, yang rusak parah diterjang longsor dan banjir bandang pada 13 dan 14 Maret 2012 lalu.
Menteri ESDM Jero Wacik bersama tim Kementerian ESDM turun ke lokasi bencana. Untuk tahap awal, bantuan diprioritaskan ke empat desa yang nyaris terisolir akibat longsor yakni Desa Blandingan, Songan, Desa Batur dan Desa Sukawana.
"Rombongan Kementerian ESDM menurunkan empat truk bantuan berbagai bahan pokok ke lokasi bencana," kata tokoh Warga Desa Songan, Kintamani I Ketut Ridet dihubungi lewat telepon, Sabtu (17/3/2012).
Ridet menyebutkan, sumbangan bahan pokok langsung didistribusikan ke warga yang terkena longsor dan banjir bandang.
Hanya saja, karena akses masuk ke beberapa desa di sekitar Danau Batur itu, belum bisa diakeses kendaraan besar sehingga tim relawan dan warga harus bekerja ekstra keras ke lokasi.
Pihaknya menerjunkan tim tanggap bencana untuk membantu menyalurkan bahan pokok seperti mie instran, air mineral, beras, sarden hingga obat-obatan ringan.
"Petugas, relawan dan warga lainnya menyisir rumah-rumah penduduk yang terkena longsor dengan berjalan kaki," imbuh Ridet yang juga fungsionaris DPD Partai Demokrat Bali ini.
Semua bantuan bahan pokok itu didatangkan dari Denpasar diangkut truk milik TNI Angkatan Laut dan armada umum lainnya.
Hal sama disampaikan Ketua DPC Partai Demokrat Bangli Komang Carles, pihaknya akan mengawal dan memastikan sumbangan dari Jero Wacik dan Kementerian ESDM langsung diterima korban longsor.
Charles menambahkan, Bupati Bangli I Made Gianyar bersama pejabat, Dinas Sosial, unsur dari Tagana, Tim SAR dan kepolisian ikut turun terjun ke lokasi memberikan bantuan dan memantau pencarian satu korban yang belum ditemukan.
()