Kawanan maling menyamar jadi pembeli

Kamis, 01 Maret 2012 - 06:16 WIB
Kawanan maling menyamar...
Kawanan maling menyamar jadi pembeli
A A A
Sindonews.com - Menyamar sebagai pembeli adalah modus yang dilakukan oleh kawanan pencuri ini dalam melakukan aksinya. Dari modusnya ini, kawanan telah berhasil beraksi di beberapa lokasi.

Mereka adalah Agus Budi (24) warga Putat Jaya, Bastomi (27) warga Surabayan dan Rizky Rahmat (22) warga Kupang Krajan. Polisi juga memburu dua pelaku lain.

"Dua pelaku berhasil kabur. Terakhir komplotan ini beraksi di sebuah toko Onderdil kawasan Jalan Semolowaru, Surabaya," kata Kasatreskrim Polrestabes Surabaya AKBP Farman kepada Wartawan, Rabu (29/2/2012).

Ia menjelaskan, kawanan ini dalam beraksi selalu berbagi peran. Sentot dan Bastomi masuk ke toko untuk menanyakan barang. Keduanya membuat pelayan toko sibuk sehingga tidak memperhatikan keamanan toko. Melihat peluang itu, beberapa pelaku langsung menjarah barang-barang di toko tersebut.

Kebanyakan mereka beraksi di toko Onderdil dan Toko Accu. Setidaknya ada lima toko di Surabaya, Gresik dan Sidoarjo yang menjadi korban kawanan ini. Hingga akhirnya Unit Resmob Satreskrim Polrestabes menciduk kawanan ini.

"Sebagain besar barang jarahannya itu dijual di pasar Gembong dan pasar Loak," katanya.

Sementara itu, salah satu Tersangka Agus mengaku uang hasil penjualan barang jarahan itu dibagi rata. "Saya di bagian ambil barang. Setelah kami jual uangya kami bagi rata," ujarnya.

Sedangkan dari penangkapan komplotan ini, Polisi menyita dua unit Sepeda Motor, empat karung plastik, dua jarum karung, tali plastik, cutter dan tas kresek serta satu buah accu. Sedangkan, hasil jarahannya telah dijual.(azh)

()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9396 seconds (0.1#10.140)